Hakiki Resmi Jadi Ketua HIPMI Pringsewu Masa Bhakti 2023-2026

Hakiki  Resmi Jadi Ketua HIPMI Pringsewu Masa Bhakti 2023-2026

Pj. Bupati Pringsewu, Adi Erlansyah menanda tangan berita acara pelantikan HIPMI Pringsewu masa bhakti 2023-2026--

PRINGSEWU,RADARTANGGAMUS.DISWAY.ID - Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu Adi Erlansyah berharap Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Pringsewu dibawah kepengurusan yang baru dilantik dapat terus terjalin sinergitas kedepannya semakin baik. 

 

"Terutama mengingat peran HIPMI sebagai organisasi independent non-partisan para pengusaha muda Indonesia dapat menjadi salah satu mitra pembinaan dan pendampingan terutama dalam menghadapi tantangan para pengusaha di Kabupaten Pringsewu semakin tangguh, inovatif dan berdaya saing di era revolusi industri saat ini, "Ungkap Adi Erlansyah dalam sambutan menghadiri Pelantikan BPC HIPMI Kabupaten Pringsewu 2023-2026 di Hotel Urban Pringsewu, Senin (4/12) . 

 

Untuk itu menurut Adi Erlansyah, dibutuhkan solidaritas dan soliditas yang kuat, sebagai perekat dalam mendukung pembangunan di Kabupaten Pringsewu khususnya di bidang ekonomi untuk membangun Kabupaten Pringsewu di masa mendatang. 

"Sehingganya terkait Rakercab BPC HIPMI Kabupaten Pringsewu, yang digelar setelah pelantikan, saya berharap akan menjadi forum silaturahmi serta sebagai sarana evaluasi, introspeksi dan rembuk. Sehingga bisa menjadi masukan dalam upaya mendorong semangat dan menghimpun ide, gagasan serta inovasi para pengurus agar HIPMI mampu memberdayakan semua potensi organisasi yang dimiliki, "pintanya.

 

Sementara itu, Ketua BPC HIPMI Kabupaten Pringsewu D.R.O.B. Hakiki dalam sambutan berharap pihaknya dapat berkolaborasi dan bersinergi dengan Pemkab Pringsewu, BUMD atau BUMDes untuk membangun perekonomian Kabupaten Pringsewu yang lebih baik. 

"Apapun kebijakan Pemkab Pringsewu, kami siap mengikuti dan mendukung program pemerintah daerah," ujarnya.

 

Ketua BPD HIPMI Provinsi Lampung Ahmad Giri Akbar berharap BPC HIPMI Kabupaten Pringsewu yang baru dilantik ini bisa bersinergi dengan pemerintah daerah dan forkopimda. 

"Karena, sesuai AD-RT HIPMI cuma satu kali bisa menjabat menjadi ketua. Itupun awal harus menjadi kader dahulu. Untuk di kepimpinannya di HIPMI yang hanya satu kali harus bisa banyak mengukir prestasi. sehingga apa yang menjadi cita-cita HIPMI Kabupaten Pringsewu bisa terwujud, "harapnya.

 

Untuk diketahui, Pelantikan pengurus BPC HIPMI Kabupaten Pringsewu yang dilaksanakan langsung oleh Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) HIPMI Provinsi Lampung Ahmad Giri Akbar. 

Sumber: