Serius Maju Pilkada Pringsewu, Aris Wahyudi Kembalikan Berkas Bacalonkada di PDI-P

Serius Maju Pilkada Pringsewu, Aris Wahyudi Kembalikan Berkas Bacalonkada di PDI-P

Ketua Fraksi PDI-P Pringsewu, Aris Wahyudi mengembalikan Berkas Bacalonkada di PDI-P --

PRINGSEWU,RADARTANGGAMUS.DISWAY.ID - Sebagai bentuk keseriusan maju sebagai Bakal Calon Wakil Bupati (Bacalonwabup) Pringsewu, Aris Wahyudi di hari terakhir mengembalikan berkas pendaftaran Bakal Calon Bupati (Balonbup) dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacalonwabup) di Sekretariat DPC PDI-P Pringsewu, Jumat (10/5). 

 

Kedatangan Aris Wahyudi yang merupakan Ketua Fraksi PDI-P Pringsewu diterima langsung Ketua DPC PDI-P Pringsewu, Palgunadi, didampingi Ketua Tim Penjaringan Grace Purwo Nugroho berserta jajaran pengurusnya. 

 

Menurut Aris Wahyudi Kader senior Pringsewu sudah 30 tahunan menjadi pengurus di PDI-P, 

memohon dukungan dari kawan-kawan internal keluarga besar PDI-P Pringsewu, "Karena niatan saya mengembalikan berkas mewakili seluruh warga kabupaten Pringsewu ingin mencalonkan diri sebagai Bacalon Wakil bupati. Kita ketahui bersama penjaringan PDI-P itu sangat selektif dengan pertimbangan dan segala macamnya secara apapun hasil keputusan dari DPP tentunya akan kita jalankan bersama-sama siapapun yang nantinya mendapat rekomendasi dari PDI-P, "tegasnya.

 

Dijelaskan Aris, bahwa menjadi kepala daerah di kabupaten Pringsewu harus berani mengambil keputusan yang pahit maupun tidak populer dimasyarakat. 

" Karena, kebetulan saya sudah hampir 5 tahun menjadi anggota DPRD dan Ketua Fraksi PDI-P kita paham betul permasalahan yang ada di Pringsewu. Bahkan RPJMD 5 tahunan sampai 10 tahun kita sudah bahas dalam menyusun RPJMD sampai 2045 tentunya gambaran-gambaran ke sana itu sangat dibutuhkan seorang pemimpin yang memang berani untuk mengambil suatu kebijakan keputusan bermanfaat demi mempercepat kemajuan pembangunan di Pringsewu, "ujar.

 

Lanjut Aris, tentunya kabupaten Pringsewu ini sebenarnya kota kecil yang bergerak dibidang jasa di sini banyak potensi-potensi baik kondisi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Sumber Daya Alam begitu banyak pertanian dan pertambangan untuk mengali dalam meningkatkan Pendapat Asli Daerah (PAD). 

'Saya tahu Kabupaten ini kondisi keuangannya rendah. namun saya lihat banyak potensi-potensi sumber daya yang memang bisa digali untuk peningkatan PAD. Target saya bila mana diamanah rakyat menjadi kepala daerah untuk pembangunan infrastruktur jalan bisa selesai selama 2 tahun , "janjinya.

 

Sementara itu, ketua DPC PDI-P Pringsewu, Palgunadi, didampingi Ketua Tim Penjaringan Grace Purwo Nugroho mengatakan sejak dibuka pendaftaran balonbup dan balonwabup dari tanggal 16 April sampai 5 Mei 2024 berjumlah 16 orang. Kemudian untuk pengembalian formulir pendaftaran balonbup dan balonwabup mulai tanggal 6 sampai 10 Mei 2024 mendatang. 

Sumber: