7 Parpol Non Parlemen di Pringsewu Siap Bangun Koalisi Untuk Dukungan Pilkada 2024

7 Parpol Non Parlemen di Pringsewu Siap Bangun Koalisi Untuk Dukungan Pilkada 2024

7 Partai Politik Non Parlemen di Pringsewu Bangun Koalisi Ramaikan Pilkada 2024 --

PRINGSEWU,RADARTANGGAMUS.DISWAY.ID - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pringsewu tahun 2024 bakal kian semarak menyusul kemunculan koalisi partai politik non-parlemen. Kumpulan partai non-parlemen tersebut sepakat membangun Koalisi Pringsewu Bersatu. 

 

Koalisi Pringsewu Bersatu berisikan tujuh parpol yang sebelumnya kalah dalam Pemilu 2024, sehingga tidak punya kursi di DPRD Pringsewu dan otomatis tidak dapat mengusung calon sendiri dalam Pilkada 2024

 

Ketujuh partai tersebut adalah dari Partai Buruh, Partai Ummat, Partai Gelora, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Garuda, Partai Perindo, dan Partai Bulan Bintang (PBB).

 

Pimpinan partai Koalisi Pringsewu Bersatu menandatangani nota kesepakatan pada Rabu (12/6) di kantor sekretariat Partai Ummat Pringsewu. 

 

Ketua Koalisi Pringsewu Bersatu, Nurdin, mengatakan bahwa pihaknya memiliki komitmen untuk mendukung calon kepala daerah yang sama pada perhelatan Pilkada 2024. "Ketika nanti sudah kita tentukan dukungannya, kita akan ajukan kepada masing-masing pimpinan partai tingkat pusat," ujar Nurdin.

 

Nurdin menyebut koalisi yang terbentuk sudah sangat solid. "Tadikan semua ketua dan sekretaris partai koalisi sudah menandatangani nota kesepakatan dan itu kami yakini sebagai bukti bahwa tidak akan ada yang menarik diri sebagai anggota koalisi," lanjutnya.

 

Sekretaris Koalisi Pringsewu Bersatu, Marzeri Turangga Muslim, mengungkapkan pihaknya akan melakukan deklarasi pada 22 Juni 2024 mendatang. "Sedang kami persiapkan. Tapi sudah sepakat akan deklarasi pada tanggal 22 Juni," kata pria yang akrab disapa Rangga itu.

 

Sumber: