Produksi dan Kualitas Ikan Asin Bertambah Selama Musim Kemarau

KOTAAGUNG- Musim kemarau nampaknya menjadi berkah bagi pengusaha ikan asin di Kotaagung. Pasalnya produksi ikan asin selama musim kemarau bisa lebih banyak ketimbang musim hujan. Selain tambah banyak produksi. Hasil kualitas ikan asinnya pun juga cukup bagus. Iyan, salah satu pengusaha ikan asin mengatakan, dirinya lebih senang dengan musim kemarau. Saat cuaca panas seperti ini ketimbang musim hujan tiba.\"Alhamdulillah. Sekarang ini bisa lebih banyak. Namun jika musim hujan tiba, tidak bisa banyak. Meskipun tangkapan ikan nelayan di laut banyak,\'\' kata dia. Jika cuaca bagus proses pengeringan ikan asin tidak lebih dari 2 hari, Namun jika cuaca kurang bersahabat proses pengeringannya bisa memakan waktu lama mencapai 3-5 hari. Jenis ikan yang diasinkan berbeda.\" Iya ikan yang diasinkan disini berbeda. Dan cara pengasinannya juga berbeda,\" tukasnya. Tidak jauh berbeda dengan Iyan, pegusaha ikan asin lainya menuturkan, produksi ikan asin selama musim kemarau seperti sekarang ini cukup maksimal. Karena proses pengeringan mudah dan cepat, hanya dua hari penjemuran ikan bisa dikemas, berbeda dengan musim penghujan proses pengeringannya sangat sulit. \" Sekarang ini semua pengusaha ikan asin berkesempatan untuk memproduksi ikan dalam jumlah banyak. Karena proses pengeringannya cukup muda dan ini sudah menjadi kebiasaan bagi pengusaha ikan, karena musim hujan sangat sulit meningkatkan produskinya,\"pungkasnya.(Ark).
Sumber: