272 CPNS Tanggamus Terima SK
KOTAAGUNG--272 CPNS Rekrutmen tahun 2020 pantas tersenyum gembira pasalnya Surat Keputusan (SK) pengangkatan yang telah dinanti akhirnya diterbitkan dan sudah mulai dibagikan. Menurut Kabid Formasi dan Mutasi Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tanggamus, Prayitno, pembagian SK tersebut dilakukan secara simbolis dan virtual. Dan diserahkan langsung Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani. \"Pembagian dilakukan secara simbolis karena kondisi saat ini sedang pandemi Covid-19. Jadi dipilih tiga orang saja untuk simbolis menerima SK,\" kata Prayitno mewakili Kepala BKPSDM Tanggamus Aan Derajat, kemarin. Hal itu menurut Prayitno tidak masalah karena disesuaikan kondisi saat ini, khususnya untuk hindari kerumunan.Selain dilakukan secara simbolis, penyerahan SK juga dilakukan dengan sistem virtual. Maka tiga orang simbolis, lainnya menyaksikan lewat aplikasi zoom ditempatnya masing-masing. Setelah itu barulah mereka mengambil SK di BKPSDM Tanggamus. Pengambilan SK dimulai sejak Kamis (28/1) yang nanti ada jadwalnya. Sehingga tidak seluruhnya datang dalam waktu yang sama. Usai menerima SK terus Prayitno, para CPNS ke dinas masing-masing sesuai formasinya. Mereka akan minta surat pelaksanaan tugas dan selanjutnya langsung ke tempat penempatan kerja dan bekerja. \"Surat dari kepala dinas tempatnya bekerja itu wajib mereka terima. Sebab itu yang memutuskan mereka bekerja di tempat tersebut sebagai CPNS,\" ujar Prayit sapaan akrabnya. Status 272 CPNS saat ini masih sebagai CPNS, meski sudah menerima SK dan sudah bekerja. Sebab nantinya masih ada tahap yang harus dilalui yakni pendidikan dan latihan dasar (Diklatsar). \"Kegiatan Dikkatsar wajib diikuti oleh para CPNS. Kalau sudah mengikuti dan dinyatakan lolos barulah mereka resmi menjadi ASN,\" pungkas Prayitno.(ral)
Sumber: