Aparatur Pekon Sinarpetir Sisihkan Gaji Untuk Bantu Warga
BULOK--Aparatur Pekon Sinarpetir memberikan bantuan kepada masyarakatnya yang tengah mengalami sakit. Adapun bantuan yang diberikan berupa sembako. Bantuan sembako itu berasal dari gaji aparatur Pekon Sinarpetir yang selama ini dikumpulkan Kepala Pekon Sinarpetir, Hidayat mengatakan, bantuan diberikan berupa beras, mie instan dan lainnya yang diperuntukkan bagi warga masyarakat Pekon Sinarpetir yang sedang dalam kondisi sakit. Kakon berharap bantuan tersebut dapat membantu meringankan beban warga. \"Memang jika berbicara jumlah, tidaklah banyak yang kita berikan. Akan tetapi paling tidak langkah yang telah kita lakukan saat ini sedikit banyak meringankan beban yang tengah dialami,\"kata Hidayat, Selasa (18/1). Hidayat menerangkan, penerima bantuan merupakan warga yang tengah mengalami sakit seperti stroke, diabetes, serta disabilitas. Tidak sampai disitu yatim piatu dan janda tua juga tak luput dari perhatian untuk menerima bantuan, namun prioritas saat ini lanjutnya mengingat bantuan terbatas difokuskan kepada warga yang tengah dalam keadaan sakit. \"Kita harapkan, kegiatan ini berkesinambungan dan Insyaallah akan terus kita laksanakan doakan saja, semoga kita semuanya dalam keadaan sehat sehingga bisa terus berbagi kepada warga masyarakat,\"ujarnya. Selain itu, ia mengharapkan bantuan bersumber dari pemerintah baik pusat maupun kabupaten melalui dinas terkait yakni Dinas Sosial (Disos) juga dapat disalurkan tepat sasaran kepada masyarakat di Pekon Sinar Petir. Salah satu program tersebut menurutnya ialah bantuan pangan non tunai (BPNT). \"Karena selama ini, kami mengajukan warga yang kurang mampu untuk mendapatkan bantuan tidak terakomodir, Ya harapan kami minta dibantu agar yang layak menerima ini bisa mendapatkan bantuan dari dinas sosial, baik itu BPNT, maupun bantuan sosial lainnya,\"tandasnya. (iqb)
Sumber: