Camat Benarkan Jalan Dibangun di Lahan Pribadi Kakon

Camat Benarkan Jalan Dibangun di Lahan Pribadi Kakon

Tanah di jalan tersebut sudah dihibahkan Kakon KOTAAGUNG-Camat Kotaagungbarat Firdaus langsung turun kelapangan guna mengkroscek adanya laporan dugaan pembangunan jalan usaha tani tahun 2022 sepanjang 200 meter di Dusun 03, Pekon Pejajaran, Kecamatan Kotaagungbarat, Kabupaten Tanggamus yang diduga dibangun diatas tanah pribadi kepala pekon (kakon) bukan untuk kepentingan umum. \"Ya,saya didampingi pendamping lokal desa dan pendamping desa (PLD dan PD) sudah meninjau pembangunan jalan usaha tani di Pekon Pejajaran yang sebelumnya dipersoalkan,\"katanya, kemarin (22/8). Mantan Camat Gisting ini melanjutkan hasil tim turun kelapangan bahwa benar jika jalan yang dibangun tersebut setatusnya diatas tanah milik pribadi kakon, namun secara administrasi tanah tersebut sudah dihibahkannya untuk pekon. \"Betul jalan yang dibangun diatas tanah milik kakon, tapi tanah tersebut sudah dihibahkannya. Surat hibahnya ada berikut bukti hasil musyawarah sebelum dilakukan pembangunan,\"terangnya. Firdaus menambahkan begitu juga hasil pembangunanya termasuk bagus dan sudah sesuai spek serta volume nya lebih.\"Kalau saya katakan 100 persen baik, itu tidak. Tapi secara kualitas memang pekerjaanya lumayan bagus dan volumenya juga lebih,\"tutupnya. Diberitakan sebelumnya,proyek pembangunan badan jalan usaha tani di dusun 03, Pekon Pejajaran, Kecamatan Kotaagungbarat, Kabupaten Tanggamus sepanjang 200 meter dan lebar 3 meter yang bersumber dari Dana Desa Tahun 2022 dipersoalkan. Pasalnya proyek yang menelan anggaran Rp 89 juta lebih itu diduga dibangun bukan untuk kepentingan umum melainkan pribadi kepala pekon. Menurut warga Pekon Pejajaran yang mewanti-wanti agar namanya tidak ditulis mengaku proyek badan jalan tersebut dibangun diatas tanah milik pribadi kepala pekon, sehingga secara umum tidak sesuai dengan kebutuhan masyarakat.\"Jadi kepala pekon itu mengkamplingkan tanahnya tapi jalannya belum dibangun, nah dana desa itu yang dimanfaatkannya,\"katanya. (Zep)

Sumber: