Masyarakat Tanggamus Minta Armada Damkar Satu Unit Tiap Kecamatan
Warga minta setiap kecamatan satu unit damkar. Foto net--
Belum lagi kendala dilapangan ketika mobil Damkar sulit memasuki areal kebakaran.
Salah satu warga Kecamatan Semaka Zainal berharap kepada Pemerintah untuk segera menambah armada Damkar.
Ia mengatakan, Kecamatan Semaka merupakan salah satu wilayah yang kerap menjadi sasaran si jago merah.
Bahkan berapa tahun terakhir, sudah tiga kali musibah kebakaran."Yang jelas totalnya sudah 6 rumah dilalap sijago merah untuk dua titik," jelasnya.
Jika Kecamatan Semaka telah memiliki satu unit armada Damkar, dirinya percaya musibah kebakaran tidak akan merugikan pemilik rumah dalam jumlah besar.
Apalagi bila api dengan cepat dapat dipadamkan petugas Damkar."Kalau yang terjadi sekarang ini kan berbeda, semua isi beserta rumah tidak bisa diselamatkan.
Karena armada Damkar berada di Kota Tanggamus, sedangkan untuk ke wilayah Semaka harus memakan waktu satu jam," tutupnya. (*)
Sumber: pemkab tanggamus