RADARTANGGAMUS.CO.ID--Indonesia dianugerahi beraneka ragam destinasi wisata, wisata bahari, wisata alam hingga wisata lainnya, namun keberadaan wisata biasanya sengaja dibangun lalu dikelola dengan tujuan untuk meningkatkan perekonomian dengan kedatangan para wisatawan.
Namun ada juga beberapa objek wisata yang keberadaan atau sejarahnya tidak disengaja yang diakibatkan oleh perubahan alam dan lain sebagainya.
Terlepas dari itu beberapa objek wisata baik yang terbentuk secara alami atau karena faktor alam dan lainnya.
Hingga sampai saat ini ramai dikunjungi oleh wisatawan, termasuk objek wisata yang ditemukan tanpa sengaja atau terbentuk karena faktor alam.
Lalu objek wisata mana saja yang dalam sejarahnya terbentuk secara alami atau ditemukan tanpa sengaja sehingga menjadi pusat objek yang ramai dikunjungi wisatawan itu.
Berikut ini akan kita ulas, objek wisata yang terbentuknya tanpa direncanakan namun justru objek objek wisata itu kini ramai dikunjungi.
1 Danau Toba, Sumatera Utara
Danau Toba yang terletak di Provinsi Sumatera Utara, merupakan danau terbesar pertama di pulau Sumatera.
Dilansir dari laman Wikipedia bahwa danau Toba terbentuk dari tiga letusan besar Gunung Toba 74.000 tahun lalu.
Terdapat dua kaldera yang terbentuk akibat dua letusan gunung berapi yang amat dahsyat itu, dua kaldera itu berada di sisi selatan dan utara.
Lalu letusan ketiga yang terbesar mengubah Gunung Toba menjadi Danau Toba.
Mengenang letusan dahsyat Gunung Toba, Bahkan Google pada tanggal 31 Agustus lalu waktu lalu melampirkan Danau Toba sebagai Google Doodle.
2 Tanah Lot, Bali
Lalu destinasi wisata yang terbentuk tanpa sengaja ialah Pura Tanah Lot.