RADARTANGGAMUS.CO.ID -Menghabiskan liburan bersama keluarga merupakan suatu hal yang menyenangkan.Tak sekadar menyegarkan, berkumpul bersama keluarga akan menumbuhkan keharmonisan dan kehangatan dalam keluarga.
Bagi Anda yang ingin berlibur bersama keluarga, berikut kami ulas 3 tempat wisata di Kabupaten Ciawi yang cocok untuk segala usia.
1. Pangojayan Ciburial
Pangojayan Ciburial merupakan destinasi wisata yang terletak di Desa Cibuyut, Kertamukti, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.
BACA JUGA:Yuk Intip! 5 Pantai Terbaik dan Terindah di Jawa Timur, Mulai Dari Pulau Merah Hingga Balekambang
Lokasi wisata Ciburial Pangojayan berada di kawasan persawahan dengan pemandangan pemandangan alam yang masih terjaga keindahannya.
Sesuai dengan namanya, Pangojayan dalam bahasa Indonesia berarti tempat berenang, menawarkan kolam renang dengan air jernih yang mengalir dari pegunungan.
Meski terlihat sederhana, namun kolam di objek wisata Pangojayan Ciburial ini dilengkapi dengan perosotan yang bisa dinikmati pengunjung sambil berenang.
BACA JUGA:7 Destinasi Wisata Alam di Wonosobo yang Terpopuler Panorama yang Indah Hingga Spot Instagramable
Tak hanya itu saja, berbagai spot foto buatan berbahan bambu dengan berbagai bentuk bisa Anda temukan di kawasan wisata ini, tentunya sangat instagrammable.
Hamparan persawahan yang hijau dengan latar belakang perbukitan dan semilir angin khas pegunungan akan membuat Anda semakin nyaman.
2. Kolam Renang Tirta Purnama Lokasi wisata Kolam Renang Tirta Purnama berada di Jalan Raya Perjuangan no. 86, Pakemitan, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya.
BACA JUGA:7 Pulau Indonesia Menawan dan Memikat Hati, Termasuk di Lampung
Harga tiket masuk kawasan wisata Kolam Renang Tirta Purnama sekitar Rp 10.000 per orang, berlaku untuk anak-anak dan dewasa. Buka mulai pukul 08.00-16.30 WIB.
Di kawasan wisata Kolam Renang Tirta Purnama tersedia tiga buah kolam. Diantaranya 3 kolam ukuran sedang, 1 kolam dewasa, 1 kolam anak.