Wisata Minim Pasang Plang Himbauan, Padahal Ini Penting Bagi Pengunjung

Minggu 09-07-2023,07:24 WIB
Reporter : Zepta Heryadi
Editor : Zepta Heryadi

 

"Ya kalau wisata air terjun atau pantai harus dipasang rambu-rambu batas pengunjung mandi. 

 

Kemudian himbauan secara lisan juga penting. Begitu juga dipantai,"terangnya salah satu pengunjung wisata Saumil, Kecamatan Wonosobo.

 

Ia melanjutkan pihak  terkait seperti BPBD,  pariwisata dan Kepolisian juga harus rutin melakukan komunikasi.

 

Guna mengingatkan kepada para pengunjung tentang ancaman jika himbauan masih dilanggar.

 

"Kita harapkan juga para pengelola wisata ikut andil tanggung jawab terhadap pengunjung, karena lebih baik mencegah daripada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, jangan sampai cedera, dan hal yang seharusnya bisa kita antisipasi malah kita abaikan," ujarnya. 

 

Sementara itu Anggota DPRD Tanggamus Kurnain mengatakan salah satu faktor pengunjung betah berlama-lama berwisata adalah faktor keamanan. 

 

Pasalnya, meskipun ada objek wisata yang selalu dikunjungi warga, belum tentu sepenuhnya aman, sebab dengan keamanan dan kenyamanan adalah konci utama pengunjung datang kembali."Plang himbauan itu wajib,"pungkasnya. (*)

Kategori :