RADARTANGGAMUS.CO.ID – Pemerintah Pekon Srikuncoro, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus, pada tahun ini memprioritaskan penggunaan Dana Desa untuk pembangunan infrastruktur jalan dan irigasi.
“Dana Desa tahun 2023 ini kita prioritaskan untuk pembangunan infrastruktur jalan rabat beton dan irigasi,” kata Kepala Pekon Srikuncoro Erwantoni, kemarin.
Pembangunan infrastruktur tersebut tersebar di beberapa titik. Rincianya, pembangunan infrastruktur jalan rabat beton di RT 05 dengan panjang 363 meter dan lebar 2 meter.
Kemudian pembangunan jalan rabat beton di RT 04 dengan panjang 272 meter dan lebar 2 meter.
BACA JUGA:Prioritaskan Pembangunan Balai Rakyat dan Jalan Rabat Beton
Lalu pembangunan rabat beton akses jalan usaha tani di RT 02 dengan panjang 226 meter dan lebar 2 meter.
“untuk pembangunan irigasi dilaksanakan dengan panjang 126 meter dan tinggi 1 meter,” terangnya.
Erwantoni menambahkan, Dana Desa yang digelontorkan untuk Pekon Srikuncoro pada tahun ini sebesar Rp990 juta.
Adapun pembangunan infrastruktur yang telah dilaksanakan diantaranya yakni pembangunan jalan rabat beton di RT 05 sepanjang 363 meter dengan lebar 2 meter.