Nama 11 Flyover Di Kota Bandarlampung, 5 Diantaraanya Disebut Termahal, Flyover Mana?

Sabtu 02-09-2023,21:48 WIB
Reporter : Hanibal Batman
Editor : Hanibal Batman

E. Flyover Pramuka - Rajabasa

Jalan layang penghuni antara jalan Pramuka dan Rajabasa ini diresmikan sekitar tahun 2018 lalu.

Pengerjaan Flyover ini dibilang cepat dibandingkan dengan flyover lainnya.

Hanya butuh 9 bulan saja akses ini sudah bisa dilalui, Flyover menelan anggaran hingga Rp35 miliar

D. Flyover Jalan RA Basyid - Untung Suropati

Flyover RA Basyid- Untung Suropati berikutnya yang menghabiskan anggaran besar untuk pembangunannya

Jalan layang ini panjangnya membentang hingga 311,58 meter dan lebarnya 10 meter

Biaya untuk pembangunan jalan layang mencapai Rp37 miliar.

C. Flyover Jalan Zainal Abidin Pagar Alam

Flyover selanjutnya yang juga perlu diketahui menelan biaya yang tidak sedikit dalam pembangunannya yakni Zainal Abidin Pagar Alam.

Pembangunan Flyover ini sempat mandek, dalam prosesnya hal itu lantaran ada konflik antara sang Walikota dengan Gubenur Lampung saat itu Ridho Ficardo lantaran izin pengelolaan jalan nasional.

Flyover ini memiliki panjang 477 meter dan lebar 10 meter anggaran pembangunannya mencapai Rp 40 Miliar Rupiah.

B. Flyover Kemiling Teuku Cik Ditiro - Pramuka

Flyover Kemiling Teuku Cik Ditiro - Pramuka ini panjangnya membentang hingga 368 meter.

Dengan rincian 215 meter jalan Teuku Cik Ditiro dan 153 meter lagi di jalan Pramuka.

Anggaran konstruksi jalan layang non tol di Kota Bandar Lampung ini mencapai Rp 47 miliar.

Kategori :