3 Rumah di Kotaagung Terancam Longsor ke Sungai

Rabu 06-09-2023,15:27 WIB
Reporter : Zepta Heryadi
Editor : Zepta Heryadi

RADARTANGGAMUS.CO.ID -- Rumah warga di RT. 08/03 Kelurahan Baros, Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus, terancam masuk sungai. 

 

Hal tersebut di akibatkan tebing Way Jelai dalam keadaan terkikis akibat abrasi yang terjadi selama musim penghujan. 

 

Kondisi ketiga rumah itu sudah berada persis dibibir tebing sungai, dan sewaktu-waktu saat banjir datang, ketiga rumah itu benar-benar akan jatuh ke sungai.

 

Salah seorang warga yang rumahnya berdekatan dengan sungai Rudi mengatakan, saat ini posisi pondasi rumahnya persis dibibir tebing sungai.

BACA JUGA:Jalan Mangkubumi, Pekon Talangrejo Tanggamus Lampung Longsor

“Posisi pondasi rumah sudah dibibir tebing. Bahkan dapur rumah saya sudah jatuh ke sungai. Kini rumah saya juga bakal jatuh ke sungai, karena ada retakan panjang,” kata dia,

 

Padahal sebelumnya, jarak antara rumahnya dengan sungai mencapai lima meter.

 

“Tepian sungai yang berupa tanah cadas terus terkikis oleh banjir. Akibatnya, jarak antara rumah dengan bibir sungai kian dekat, dan saat ini rumah sudah menggantung,” ujarnya.

 

Warga lainnya Murni menuturkan abrasi sungai mulai terjadi sejak beberapa tahun lalu. Karena air Way Jelai yang berhulu di Gunung Tanggamus terus banjir akibat curah hujan tinggi, abrasi terus terjadi.

Kategori :