Dicecar 40 Pertanyaan, Pemeriksaan Rocky Gerung Berlanjut Pekan depan

Kamis 07-09-2023,10:01 WIB
Editor : Rudi Andrianto

BACA JUGA:Rocky Gerung Jalani Pemeriksaan di Bareskrim

Dia juga sempat berseloroh dengan menunjukkan botol minuman yang dikeluarkan dari dalam tasnya, saat menjawab pertanyaan wartawan terkait persiapan apa saja yang dibawanya untuk menjalani pemeriksaan tersebut. 

 

Seolah menunjukkan bahwa minuman yang ditunjukkannya itu merupakan salah satu bentuk persiapannya dalam memenuhi panggilan penyidik. "Mau liat," ujarnya sambil memperlihatkan botol minuman itu.  

 

Dia juga sempat menyatakan keheranannya, terkait persoalan laporan dirinya yang dibawa hingga ke Mabes Polri. Karena menurutnya, Presiden Jokowi sendiri menyatakan bahwa hal ini adalah masalah kecil dan tidak mau ambil pusing terhadap kritikannya, yang menurut beberapa pihak dinilai tidak pantas. 

 

Tetapi pada kenyataannya, persoalan ini terus berlanjut hingga ke Mabes Polri. "Kata Pak Jokowi masalahnya masalah kecil, kenapa dibawa ke markas besar. Udah nggak papa ntar tunggu aja habis selesai (pemeriksaan)," katanya.(*)

Artikel ini sudah lebih dulu tayang di Disway.Id dengan judul:

Rocky Gerung Diperiksa Bareskrim Selama 7 Jam Dicecar 40 Pertanyaan

 

Kategori :