Warga Baros Kota Agung Keluhan Bau Menyengat dari TPS
Sampah lama menumpuk di TPS Sampah Kelurahan Baros Kecamatan Kota Agung dikeluhkan warga sekitar. Hal ini disebabkan kurang maksimalnya armada angkut sampah karena satu unit sedang dalam perbaikan. Foto Ist--
RADARTANGGAMUS.CO.ID--Warga Kelurahan Baros Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus mengeluhkan bau menyengat yang ditimbulkan dari tumpukan sampah di Tempat Pembuangan sampah Sementara (TPSS) yang berada di samping Kantor Kelurahan Baros.
Salah seorang warga Kelurahan Baros Dadang mengatakan, tumpukan sampah di TPSS sudah membludak sehingga bau busuk sangat menyengat dan mengganggu aktivitas masyarakat sekitar.
"Tumpukan sampah ini bau menyengat sekali, hampir dari jarak kurang lebih 200 Meter sudah tercium bau busuknya,"kata Dadang, Minggu (25/02/2024).
Ia berharap agar masalah sampah dapat segera terselesaikan dan sampah di TPSS Kelurahan Baros dapat secepatnya diangkut jangan di biarkan menumpuk seperti saat ini.
BACA JUGA:Pj Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan Pimpin Aksi Bersih Sampah di Pantai Muara Indah
BACA JUGA:Akses Jalan Menuju TPA Pungkut Rampung
"Kami warga sekitar TPSS ini sangat terganggu dengan bau yang sangat menyengat ini, bahkan mau makan saja kami harus mengungsi ke rumah sanak saudara kami yang jauh dari TPSS tersebut,"ucap Dadang.
Sementara menanggapi bau menyengat dari TPSS Kelurahan Baros, Camat Kota Agung Erlan Deni Saputra mengatakan bahwa, pengangkutan sampah yang menumpuk di TPSS Baros terkendala oleh armada pengangkutan sampah.
"Kami Pemerintah Kecamatan Kotaagung memohon maaf kepada warga Kelurahan Baros yang merasa tidak nyaman dengan bau menyengat dari sampah di TPS. Lambanya pengangkutan sampah ini disebabkan oleh armada angkut yang kurang, tadinya dua, namun satu armada rusak parah sehingga tidak maksimal sehingga sampah menumpuk selama tiga hari,"ujar Erlan.
Erlan melanjutkan bahwa, armada yang mengalami kerusakan, saat ini sudah selesai diperbaiki, sehingga akan dimaksimalkan untuk mengangkut sampah dari TPSS ke tempat pembuangan akhir (TPA) Kali Miring, Kota Agung Barat.
"Armada sekarang dua-duanya sudah bisa digunakan untuk mengangkut sampah dari TPS ke TPA. Insyallah, dalam satu hingga dua hari sampah di TPS Baros bersih, dan kejadian ini semoga kedepan tidak terulang kembali,"pungkas Erlan.(*)
Sumber: