Pj Bupati Tanggamus: Perbaikan Jalinbar Ditarget Rampung H-10 Idul Fitri

Pj Bupati Tanggamus: Perbaikan Jalinbar Ditarget Rampung H-10 Idul Fitri

Jalinbar Tanggamus mulai diperbaiki dengan cara tambal sulam. Sebelum diaspal, permukaan jalan yang rusak dikeruk terlebih dahulu. Foto Rio Aldipo--

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Jalan lintas barat (Jalinbar) Kabupaten Tanggamus yang berlubang perlahan mulai mendapatkan perbaikan.

Dari pantauan para pekerja mulai melakukan pengerukan lapisan aspal di titik yang berlubang, bergelombang dan retak.

Jalinbar Tanggamus sendiri merupakan jalan lintas yang menghubungkan antar kabupaten. Untuk di kerusakan jalinbar sendiri dimulai dari wilayah Kabupaten Pesawaran, Pringsewu hingga Kabupaten Tanggamus.

Untuk di ruas wilayah Tanggamus sendiri jalan berlubang dapat ditemui dari mulai ruas Kecamatan Pugung hingga Sedayu Kecamatan Semaka.

BACA JUGA: Lubang Jalinbar Ancam Pengguna Jalan, Ini Kata Plt Kadishub Tanggamus

BACA JUGA:Kakon Lega, Akhirnya Jalinbar Tanggamus Mulai Diperbaiki

Pj Bupati Tanggamus Mulyadi Irsan mengatakan bahwa perbaikan Jalinbar sudah masuk dalam rencana Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Lampung, Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR.

"Untuk perbaikan Jalinbar Tanggamus memang sudah masuk rencana. Saat ini tahapannya sudah mulai. Mungkin dari wilayah Pesawaran dulu lalu bergerak maju hingga ke Tanggamus,"kata Mulyadi Irsan.

Dikatakan Mulyadi bahwa, perbaikan Jalinbar menggunakan metode tambal sulam. Kendati demikian, ia menginginkan agar kualitas dan mutu perbaikan jalan benar-benar diperhatikan.

"Kualitasnya harus bagus sehingga awet dan tidak mudah hancur,"ujar Pj bupati Tanggamus.

Masih kata Pj bupati bahwa untuk target dari perbaikan jalinbar sendiri dijadwalkan selesai sebelum hari raya Idul Fitri 1445 Hijriyah. Hal ini agar para pengguna jalan lebih nyaman saat melintas.

"Saya sudah berkomunikasi dengan Kepala BPJN Lampung bahwa Jalinbar ini menjadi prioritas, targetnya H-10 Idul Fitri semuanya sudah rampung, mohon bersabar,"pungkas Mulyadi Irsan.(*)

Sumber: