SJR Mantapkan Diri Maju Sebagai Bakal Cabup Tubaba

SJR Mantapkan Diri Maju Sebagai Bakal Cabup Tubaba

Surya Jaya Rades (SJR) (Kemeja kotak-kotak) Tokoh pemuda yang akan maju di Pilkada Tubaba 2024. Foto Ist--

Pada tahun 2016-2019 SJR kembali ke tanah kelahirannya bekerja di Pemerintah Daerah Kabupaten Tubaba dengan posisi Kasubag Perencanaan dan Keuangan di Kecamatan Lambu Kibang.

Lalu pada tahun 2019 – 2021 SJR meneruskan karirnya sebagai Lurah Daya Murni, Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tubaba.

Pada tahun 2021 – 2023, SJR ditunjuk menjadi Sekretaris Camat (Sekcam) di Kecamatan Tumijajar, Kabupaten Tubaba.

Karena dedikasinya bekerja ikhlas melayani masyarakat, pada tahun 2023 lalu SJR kembali dipercaya mengemban amanah sebagai Camat Tumijajar, Kabupaten Tubaba.

Riwayat Organisasi:

SJR juga aktif dalam berbagai organisasi, diantaranya pada tahun 2022-2027, SJR bergabung pada Organisasi Tani Ngudi Jaya Lestari Tubaba, menduduki jabatan sebagai Ketua III.

Selanjutnya, pada tahun 2023-2028 SJR turut tergabung pada Organisasi Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Tubaba selaku Pembina.

Pada tahun 2024-2029, SJR kembali bergabung pada Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama Tubaba sebagai Ketua.

Pada tahun 2024-2029 dia juga tergabung dalam Lembaga Koperasi Satmakura Lampung sebagai Ketua, Kota Bandar Lampung.

Tahun 2024-2029 SJR juga tergabung di Lembaga Turonggo Cipto Manunggal Tubaba selaku Pembina. Dan pada tahun yang sama pada 2024-2029 SJR turut bergabung dalam Organisasi PWRI Tubaba sebagai Pembina.

Turut maju pada Pilkada serentak 27 November 2024 adalah bukti rasa cinta untuk tulus mengabdi bagi masyarakat Tubaba. Ia bahkan harus rela menanggalkan kariernya sebagai PNS untuk membangun Bumi Ragem Sai Mangi Wawai yang lebih baik dengan Moto “MENEBAR KEBAIKAN,MERAWAT KEBERAGAMAN"

Menurut SJR, Kabupaten Tubaba merupakan salah satu wilayah terbesar di bidang sektor pertanian,peternakan,perikanan,hingga industri. Maka dari itu,ia berkomitmen untuk lebih fokus meningkatkan produktivitas sektor tersebut demi masyarakat Tubaba.

SJR punya semangat dan modal bekerja ikhlas, jujur,transparan dan tanggung jawab, dirinya yakin bersama rakyat Tubaba akan mampu merubah perekonomian masyarakat untuk lebih baik di masa mendatang dan menciptakan banyak lapangan kerja bagi masyarakat serta membangkitkan berbagai potensi yang ada.

"Nantinya, kita akan lebih fokus di bidang pertanian,peternakan,perikanan dan membangun industri.Tentunya ini akan melibatkan seluruh masyarakat dan termasuk kalangan anak-anak muda untuk mengembangkan berbagai potensi yang kita miliki,"ujar SJR.(*)

 

Sumber: