Ini 7 Tugas Yang Harus Dijalankan Pj Sekda Tanggamus Ir. Suaidi

Ini 7 Tugas Yang Harus Dijalankan Pj Sekda Tanggamus Ir. Suaidi

Pj. Bupati Tanggamus Ir. Mulyadi Irsan menyerahkan SK kepada Pj. Sekda Ir. Suaidi, usai pelantikan di Rupatama Pemkab Tanggamus. Foto Andriansyah --

 

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Pj. Bupati Tanggamus Lampung Ir. Mulyadi Irsan resmi melantik Ir. Suaidi sebagai Penjabat (Pj.) Sekertaris Daerah Tanggamus menggantikan Hamid Heriansyah Lubis.

Dalam arahannya, usai pelantikan yang berlangsung di ruang rapat utama (Rupatama) Sekretariat Pemkab Tanggamus, Senin 22 Juli 2024.

Pj. Bupati Mulyadi Irsan menyampaikan dalam kewajibannya sebagai pembantu pelaksana kebijakan dari seorang Bupati, serta pelayanan administratif.

BACA JUGA:Sat Set,Dua Hari Ditunjuk Plh Sekda,Senin Suaidi Dilantik Sebagai Pj Sekda Tanggamus

Setidaknya ada 7 tugas yang harus dilaksanakan oleh seorang Pj. Sekda Tanggamus, hal ini agar supaya sistem pemerintahan dan juga pelayanan menjadi lebih baik.

Tujuh tugas tersebut menurut, Pj. Bupati yakni, seoarang sekertaris daerah harus mampu menjadi administrator yakni.

Mampu menyusun kebijakan serta membina hubungan kerja dengan seluruh OPD terkait dan unit pelaksana lainya.

BACA JUGA:Jabat Plh Sekda Tanggamus, Ini yang akan Dilakukan Suaidi

"Sekda merupakan faktor penggerak organisasi, pemerintah di suatu daerah, citra pemerintah khsusunya Tanggamus sangat ditentukan oleh seorang Sekda,"kata Pj. Bupati.

Lalu tugas ke dua menurutnya, sosok Sekda harus mampu menjadi koordinator yakni pimpinan birokrasi, dalam kata lain sekda harus menjalin koordinasi yang baik antar OPD dilingkungan Pemkab Tanggamus.

Sekda juga harus dituntut, memahami peraturan perundang undangan sebagai tugasnya pembangu Bupati dalam menyusun berbagai kebijakan.

Sosok Sekda, lanjut Pj Bupati harus bisa menjembatani semua permasalahan yang muncul baik itu permasalahan internal maupun kaitannya dengan pihak lain, termasuk pemerintah pusat.

"Kemudian Sekda juga harus menjadi evaluator, inspirator dan motivator, yakni mampu mengawasi dan mengevaluasi seluruh jajaran dibawahnya, serta menjadi panutan memberikan inspirasi menumbuhkan motivasi bagi jajarannya, sehingga dapat bekerja lebih baik dan berkontribusi positif bagi organisasi masing-masing,"paparnya.

Sumber: