Dinas PUPR dan Anggota DPRD Pastikan Jalan Talang Rejo Dibangun Tahun Ini
Anggota DPRD Fraksi Golkar Wandi, Pastikan Pembangunan Jalan Mangkubumi akan dilakukan. Foto radartanggamus.disway.id --
"Karena memang sudah selayaknya jalan tersebut diperbaiki, apalagi akses Talang Rejo penghubung antar pekon dan juga kecamatan, kondisinya juga memprihatinkan, dan saya langsung berkoordinasi dan Insyallah tahun ini,"kata Wandi.
Wandi menambahkan, sebagai perwakilan rakyat yang kini duduk dikursi DPRD Tanggamus. Tentu kehadiran wakil rakyat merupakan tempat bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan usulan.
"Ada banyak usulan yang disampaikan dan kita serap saat turun ke masyarakat tentunya secara perlahan dan bertahap semua ini akan kita upayakan, apakah itu perbaikan jalan, dan sejumlah fasilitas lain,"tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, Kakon Talang Rejo, Helmi mempertanyakan terkait dengan wacana pembangunan darurat yang akan dilakukan oleh BPBD tersebut.
Menurutnya, hingga sampai saat ini belum ada penanganan darurat seperti yang dijanjikan.
Pihak pekon juga telah menyampaikan secara langsung namun belum ada langkah penanganan.
"Belum, belum ada perbaikan hanya sebatas periksa periksa saja, katanya mau ada alat berat namun hingga sampai saat ini belum ada, kondisinya jalannya malah tambah parah,"tandas Kakon.
Masih menurut kakon akses tersebut sering dilalui oleh siswa, masyarakat, dan pegawai Pemkab Tanggamus Lampung, karena waktu tempuh relatif singkat.
Selain waktu tempuh yang singkat, akses ini juga merupakan penghubung beberapa pekon ke arah Komplek Pemda Tanggamus Lampung. Masyarakat ataupun pegawai yang berasal dari Kecamatan Kotaagung Timur dan Kotaagung lebih memilih jalan tersebut.
"Jadi tidak hanya masyarakat Talangrejo saja yang kena imbasnya jika jalan ini putus akibat longsor, namun akses masyarakat di pekon lainnya juga terganggu,"tandasnya.
Sumber: