Senangnya, Surtini, Diberikan Tali Asih Oleh Kapolres Tanggamus dan Rumahnya Akan Dibedah

Senangnya, Surtini, Diberikan Tali Asih Oleh Kapolres Tanggamus dan Rumahnya Akan Dibedah

Kapolres Tanggamus AKBP Rivanda menyambangi Surtini (48) warga Pekon Sindang Marga Kecamatan Pulau Panggung yang kondisi rumahnya tidak layak huni. Foto Ist--

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Kebahagian terpancar dari raut wajah Surtini (48) warga Dusun Sindang Agung, Pekon Sindang Marga, Kecamatan Pulau Panggung, Kabupaten Tanggamus kala didatangi oleh Kapolres Tanggamus AKBP Rivanda beserta jajaran, Rabu 15 Januari 2025.

Dalam kunjungannya tersebut, Kapolres Tanggamus AKBP Rivanda memberikan tali asih kepada Surtini, yang kondisi rumahnya tidak layak huni.

Turut mendampingi kapolres saat kunjungan tersebut, Kapolsek Pulau Panggung AKP Khairul Yassin Ariga dan Kepala Pekon Sindang Marga Rudi Hartono.

Kapolres Tanggamus AKBP Rivanda menyerahkan beberapa bentuk bantuan kepada Surtini, berupa paket bahan pokok, mainan anak-anak dan uang tali asih untuk meringankan Surtini.

BACA JUGA:Polres Tanggamus Tahan 11 Tersangka Penganiayaan di Pekon Sukarame Talang Padang

BACA JUGA:Kapolres Tanggamus Bagikan Paket Bahan Pokok di Pasar Kota Agung

Orang nomor satu di Polres Tanggamus itu juga mengungkapkan rencana untuk melaksanakan program bedah rumah dalam waktu dekat, agar rumah Surtini menjadi lebih layak huni bagi keluarganya.

"Ini ada bantuan dari Polres Tanggamus dan saya minta waktu 2 - 3 hari, rumahnya kita bedah. Besok kita cek dulu, kita bantu biar ibu tidak kehujanan, apalagi dalamnya ternyata dilapisi plastik ya," ujar Rivanda saat menyerahkan bantuan.

Dalam kesempatan itu, kapolres juga melihat kebocoran-kebocoran rumah Surtini ditengah hujan yang mengguyur sangat terlihat.

"Pemberian tali asih ini merupakan wujud kepedulian Polres Tanggamus kepada masyarakat,"pungkas Rivanda.

Sementara, Surtini mengaku sangat senang dan berterima kasih atas kunjungan Kapolres Tanggamus ke kediamannya.

"Terima kasih sekali atas kedatangan beliau beserta rombongan yang telah membantu kami," ujar Surtini.

Surtini mengaku bersyukur dan mengucapkan terima kasih atas rencana bedah rumah oleh Kapolres Tanggamus.

"Alhamdulillah, kami sangat bersyukur atas rencana bapak Kapolres," ucapnya.

Sumber: