Warga Margomulyo Giat Ronda Malam

Warga Margomulyo Giat Ronda Malam

AIRNANINGAN- Untuk meningkatkan keamanan pada malam hari, masyarakat Pekon Margomulyo, Kecamatan Airnaningan mengaktifkan kegiatan sistem keamanan lingkungan (Siskamling) atau yang biasa disebut dengan ronda malam. Selain untuk keamanan, siskamling ini juga dapat membantu warga yang sedang membutuhkan bantuan. Kepala Pekon Margomulyo, Budi Suprihatin mengatakan, kegiatan ronda malam ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan pada malam hari. Dimana, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan dapat menekan angka kriminalitas serta mencegah hal-hal yang tidak diinginkan pada malam hari. Selain dalam hal keamanan, Lanjutnya, ronda malam ini juga berfungsi untuk membantu masyarakat yang sedang membutuhkan pertolongan seperti terjadinya musibah kebanjiran dan lain sebagainya.\"Kalau terjadi musibah kebanjiran atau musibah lainya kan yang lagi ronda itu langsung tanggap dan langsung membantu,\" kata Budi. Ia menjelaskan, selain untuk meningkatkan keamanan dan membantu masyarakat, kegiatan ronda malam ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan juga mempererat rasa persatuan antar warga. Dimana, warga yang tadinya jarang berbaur dan berkumpul, kini bisa berkumpul kembali pada kegiatan tersebut. \" Warga yang tadinya tidak pernah keluar malam kini keluar malam, warga yang tadinya canggung kini sudah tidak lagi karena sudah terbiasa melakukan komunikasi dengan warga lainnya,\" ujarnya. Untuk itu, ia mengimbau kepada seluruh warga di pekon setempat agat tetap aktif dan ikut serta dalam kegiatan siskamling, sehingga keamanan di pekon ini terus terjaga.\"Saya imbau kepada seluruh warga untuk turut serta dalam melaksanakan siskamling, supaya pekon kita ini bisa terus aman,\" pungkasnya.(Ark).

Sumber: