Diduga Karena Penyakit, Wage Pilih Bunuh Diri

Diduga Karena Penyakit, Wage Pilih Bunuh Diri

PRINGSEWU - Wage (69) warga Pekon Bulurejo Kecamatan Gadingrejo, kabupaten Pringsewu ditemukan tewas gantung diri di dapur rumahnya sekitar pukul 02.00 Wib, Kamis (1/3) dini hari. Kapolsek Gading Rejo AKP Sarwani, SE mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Alfis Suhaili, S.Ik. M.Si. mengatakan, korban Wage diduga bunuh diri dengan cara gantung diri didapur rumahnya pertama kali yang menemukan istrinya Marini (58). \"Setelah menerima adanya laporan penemuan mayat tersebut, tindakan kami yang diambil pihak kepolisian mendatangi dan membuat sket TKP. Selain itu juga membawa korban ke RSUD Pringsewu dan membuat laporan polisi,\" ucapnya. Menurut dia, bahwa kronologis kejadian berdasarkan keterangan istri korban, Marini sekitar pukul 00.00 Wib, korban bersama suaminya masuk ke dalam kamar untuk tidur. Tetapi saat Istri korban terbangun sekitar pukul 02.00 Wib melihat suaminya tidak ada lagi di tempat tidur. \"Setelah istrinya keluar kamar melakukan pencarian, istrinya menemukan korban sudah tergantung di dapur dalam keadaan meninggal dunia,\" kata Sarwani. Dijelaskan Sarwani, setelah dilakukan pemeriksaan tim medis tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan maupun tindak pidana disimpulkan korban murni meninggal karena gantung diri. Hal tersebut dikuatkan keterangan istrinya, semasa hidup korban menderita sakit menahun. \"Diketahui korban selama ini menderita asam urat, asam lambung dan ambeien yang memang akan segera dioperasi. Untuk saat ini jenazah korban telah diserahkan pihak keluarga dan telah dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) pekon setempat,\" tandasnya. (mul)

Sumber: