Wabup Bersama Ketua TP PKK Tinjau Korban Bencana Banjir Semaka
![Wabup Bersama Ketua TP PKK Tinjau Korban Bencana Banjir Semaka](https://radartanggamus.disway.id/uploads/IMG-20201002-WA0020.jpg)
SEMAKA--Wakil Bupati Tanggamus Hi. AM Syafi\'i didampingi Ketua TP PKK Hj. Sri Nilawati Syafi\'i meninjau lokasi banjir dan tanah longsor di Kecamatan Semaka, Jum\'at (2/10/). Dalam Kunjungannya, dihadapan masyarakat Wabup menyampaikan dukacita atas bencana yang terjadi dan meminta para korban agar dapat sabar dan ikhlas serta mendoakan agar para korban diberikan kesehatan dan perlindungan dari Allah SWT. \"Semoga warga masyarakat disini selalu diberi kesabaran dan ketabahan serta selalu dalam lindungan Allah yang Maha Kuasa,\" ujar wabup. Wabup menambahkan, berkaca pada musibah bencana yang sudah ketiga kalinya terjadi tentu hal ini perlu menjadi perhatian bersama. Maka daripada itu lanjutnya ia mengharapkan kepada masyarakat agar menjaga kelestarian alam dan hutan hal ini bertujuan agar bencana serupa tidak terulang kembali. \"Mudah mudahan Pemerintah Provinsi dan pusat segera memberikan bantuan dan penanganan agar cepat terealisasi, untuk perbaikan pembangunan penahan tebing sungai yang jebol agar tidak terjadi bencana seperti ini lagi, dan tidak lupa dalam kesempatan ini juga kita menghadapi pandemi covid-19 saya mengajak camat, agar terus menghimbau masyarakat untuk selalu menggunakan masker dan menerapkan protokol kesehatan,\"ujarnya. Sementara itu Ketua TP PKK Sri Nilawati Syafi\'i beserta jajarannya mengunjungi dapur umum sekaligus membantu relawan memasak untuk kebutuhan warga yang terdampak banjir, disela itu juga ia mensosialisasikan kepada masyarakat untuk terus mengikuti protokol kesehatan, menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan. \"Dalam kesempatan ini juga saya selaku Ketua TP PKK memberikan bantuan berupa sembako, sayuran serta air mineral, kegiatan ini merupakan sebagai bentuk kepedulian TP PKK Tanggamus terhadap saudara kita yang tengah Terdampak banjir dan tanah longsor, semoga mereka selalu diberikan kesabaran,\"tandasnya. (iqb)
Sumber: