Dua Pekon Satu Kelurahan Di Kabupaten Tanggamus Lampung Dicanangkan Jadi Desa BERSINAR

Dua Pekon Satu Kelurahan Di Kabupaten Tanggamus Lampung Dicanangkan Jadi Desa BERSINAR

Piagam Penghargaan: Kepala Pekon Gisting Bawah Safari terima piagam setelah dicanangkan jadi Desa BERSINAR. Foto Hanibal Batman--

Sementara itu, Kepala Pekon Gisting Bawah, Safari menambahkan, langkah penanganan dan pencegahan narkoba yang telah dilakukan oleh pihaknya ialah memberikan pelatihan kepada masyarakat untuk tidak mengenal narkoba, terlebih kepada masyarakat yang memiliki ketergantungan terhadap narkoba.

 

"Actionnya, nanti tidak hanya kepada pencandu narkoba saja, akan tetapi juga bagi anak anak yang mulai berani mendekati nah ini perlu kita tangkal dan kita cegah,"terang Kakon.

 

Ia menambahkan, kendati Gisting Bawah saat ini tergolong aman terhadap penyalahgunaan narkoba, namun justru itu upaya pencegahan narkoba akan terus dilakukan, sehingga ia berharap kedepannya pekon yang ia pimpin dapat aman dari penyalahgunaan dan peredaran narkoba.

 

"Karena persoalan narkoba ini, kita bilang aman ya aman, tidak aman ya tidak. Karena penggunanya juga sembunyi sembunyi, justru yang lebih bahaya, ialah yang baru belajar, dan mencoba narkoba,"paparnya.

 

Maka daripada itu lanjutnya, dirinya meminta kepada seluruh kadus hingga RT untuk terus melakukan upaya upaya nyata guna memberantas peredaran dan penyalahangunaan narkoba yang saat ini masih terus terjadi dan menyentuh semua lini.

 

"Terlebih penduduk Gisting ini padat sekali, sekitar sembilan ribu jiwa. Maka daripada itu apa yang disampaikan oleh Bupati dan Kepala BNNK tadi, bahwa setelah dicanangkan menjadi pekon bersinar ini ada upaya yang harus dilakukan, karena kalau bukan kita siapa lagi yang akan menyelamatkan generasi muda ini,"paparnya. (*)

 

 

 

 

Sumber: