Maknai Hari Kemerdekaan Pj Bupati Ajak Kekompakan Masyarakat Majukan Pringsewu

Maknai Hari Kemerdekaan Pj Bupati  Ajak  Kekompakan Masyarakat Majukan Pringsewu

Seusai Upacara Pj bupati Pringsewu Adi Erlansyah ramah tamah serta pemberian taliasih kepada para legiun veteran. Foto Humas Pemkab Pringsewu--

PRINGSEWU,RADARTANGGAMUS.DISWAY.ID - Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu Adi Erlansyah berharap di perayaan HUT ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia bisa mengambil hikmahnya, yaitu adanya kekompakan dan kebersamaan untuk terus membangun memajukan Kabupaten Pringsewu, Lampung.

Hal ini diungkapkan Adi Erlansyah dalam sambutan amanat sebagai inspektur pada Upacara peringatan HUT ke-78 kemerdekaan yang digelar di lapangan Pemkab Pringsewu, Kamis (17/8).

Upacara yang bertindak sebagai perwira upacara, Kapten Inf. Rahmat Hartanto dan komandan upacara Kapten Inf. Redi Kurniawan serta pembaca teks proklamasi Wakil Ketua I DPRD Pringsewu Maulana M.Lahudin.

Selain itu juga diikuti pegawai ASN, prajurit TNI dan anggota Polri, pelajar dan mahasiswa, pramuka, ormas dan berbagai elemen tokoh, agama, adat dan masyarakat.

Menurut Adi, bahwa kekompakan dapat terus dipertahankan sampai dengan menjelang memasuki Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kondusifitas wilayah Kabupaten Pringsewu. 

"Karena, tanggungjawab dalam menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban bukan saja menjadi tanggungjawab kepolisian dan TNI, tetapi merupakan tanggungjawab bersama, "harapnya.

Seusai upacara diteruskan dengan ramah tamah serta pemberian taliasih kepada para legiun veteran serta piagam penghargaan dan sertifikat tanah kepada sejumlah penerima di lobi Kantor Bupati Pringsewu.(*) 

Sumber: