Data BPS 2022. Produksi Kopi Tanggamus Kedua di Lampung

Kamis 20-07-2023,13:29 WIB
Reporter : Hanibal Batman
Editor : Admin

 

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Kabupaten Tanggamus Lampung menduduki posisi ke dua sebagai penghasil kopi terbanyak di Provinsi Lampung.

 

Hal itu berdasarkan dari data Badan Pusat Statistik (BPS) di tahun 2022.

 

BPS merilis hasil produksi kopi Lampung sebanyak 118.139 ton. Dari jumlah luas lahan 156.268 hektar.

 

Dan Kabupaten Tanggamus penyuplai terbanyak bersama dengan dua Kabupaten lainnya yakni Lampung Barat dan Lampung Utara.

 

Produksi kopi di Kabupaten yang memiliki motto 'Begawi Jejama' ini berdasarkan data BPS sebanyak 36.908 ton dalam setahun.

 

Sementara untuk luas lahan perkebunan kopi rakyat. Kabupaten yang terdiri dari 20 kecamatan ini mencapai 41.518 hektar tersebar disetiap Kecamatan.

 

Diketahui, cita rasa kopi asal Kabupaten Tanggamus telah dikenal banyak kalangan. Hal itu lantaran karena sebagian petani masih mempertahankan tata cara pengelolaan dan perawatan serta pada saat panen dengan baik. 

 

Kategori :