Jaga Ketahanan Pangan, Wabup Tanggamus Ajak Masyarakat Manfaatkan Lahan Pekarangan

Minggu 30-07-2023,09:20 WIB
Reporter : Zepta Heryadi
Editor : Admin

Jaga Ketahanan Pangan, Wabup Tanggamus Ajak Masyarakat Manfaatkan Lahan Pekarangan

 

RADARTANGGAMUS-- Wakil Bupati Tanggamus, Lampung Hi. A.M Syafi'i mengimbau ma­sya­rakat di Bumi Begawi Jejama ini bisa memanfaatkan lahan peka­rangan. 

 

Dengan menanam berbagai tumbuhan yang bisa dijadikan bahan pangan seperti sayuran, buah-buahan, umbi-umbian, kacang-kacangan dan sebagainya.

 

Selain untuk memenuhi kebutuhan pangan dan gizi, pemanfaatan pekarangan juga bisa untuk mening­katkan kesejahteraan keluar­ga dengan menjual hasil pangan.

 

“Dengan menanam berba­gai tumbuhan pangan di pekarangan rumah, masya­ra­kat tidak perlu lagi membeli pangan yang sudah ada di pekarangannya, sehingga dapat mengurangi pengeluaran keluarga.

 

Selain itu, jika hasil pangan yang ditanam di pekarangan sudah mencukupi kebutuhan keluarga, masyarakat juga bisa menjualnya. 

 

 

Dengan begitu, kesejahteraan keluar­ga meningkat. Jika semua masyarakat telah melaksa­nakan hal ini, maka angka kemiskinan akan berku­rang,” ujarnya. 

 

Kategori :