Dua Titik Pipa PDAM Pecah

Dua Titik Pipa PDAM Pecah

PRINGSEWU - Dampak kurang koordinasi adanya pembangunan rigid beton di ruas jalan provinsi di KH.Gholib Pringsewu membuat 2 titik pipa milik Perusahan Daerah ‎Air Mineral (PDAM) Way Sekampung Kabupaten Pringsewu pecah. Selain itu juga membuat sejumlah pelanggan PDAM mengeluh lantaran  tidak mengalir air ‎khusus diwilayah kelurahan Pringsewu Timur dan Kelurahan Pringsewu Selatan selama satu minggu. ‎\"Ya, air PDAM sudah seminggu tidak menggalir. karena, adanya pipa yang rusak pecah di jalan Gholib ini. Terpaksa sementara ini saya masih bisa mengambil air dari sumur tetangga dahulu,\" keluh Robertus (34) warga Pringombo. Sementara itu, ‎Staf Produksi dan Distribusi PDAM Way Sekampung Pringsewu Sumarman mengatakan saat ini tinggal dua titik pipa ‎induk yang rusak‎ tertanam di sepanjang tepi/bahu Jalan KH Gholib Kecamatan Pringsewu masih dalam tahap perbaikan.‎ \"‎Satu  pipa yang pecah di depan Rumah Makan Angkringan, Podorejo, Kecamatan Pringsewu‎. Dan satu lagi  di dekat Gang Panda Kelurahan Pringsewu Utara,\" ungkap  Sumarman saat ditemui Radar Tanggamus sedang mengali memperbaiki pipa yang pecah‎ di depan Rumah Makan Angkringan, dusun Podorejo, pekon Rejosari, kecamatan Pringsewu‎, Selasa (17/4) kemarin. Menurut dia, bahwa kerusakkan itu akibat pipa PDAM tidak kuat menahan beban terlalu berat, setelah ‎dilakukan pengecoran salah satu sisi badan Jalan KH Gholib. \"Dan mobil yang melintas diberlakukan satu arah. Dan  kendaraan berat yang melintas mengakibatkan tanah amblas dan pipa PDAM sebesar 8 inch di dalam tanah itu pecah. ‎Akibatnya konsumen tidak teraliri seperti di sekitar Jalan Kesehatan, Pringombo, Pringkumpul, Jalan Banteng yang sudah seminggu nggak ngalir,\" tandasnya. ‎(mul)

Sumber: