Diduga Mabuk Miras, Sedan Yang Dikemudikan Peratin Sukabumi Tabrak Pembatas Jalan

Diduga Mabuk Miras, Sedan Yang Dikemudikan Peratin Sukabumi Tabrak Pembatas Jalan

Personel Satlantas Polres Lambar mengevakuasi sedan yang menabrak pembatas jalan di Liwa. Foto ist--

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Mobil sedan berwarna abu-abu hilang kendali dan menabrak median jalan serta menghancurkan sebanyak 10 pot bunga penghias jalan lintas Liwa-Ranau di kelurahan Pasar Liwa, kecamatan Balikbukit, Lampung Barat.

 

Kasatlantas Polres Lampung Barat Iptu David Pulner mewakili Kapolres Lampung Barat AKBP Heri Sugeng Priyantho, mengatakan kecelakaan tersebut terjadi pada pukul 01.00 WIB.

 

“Kejadiannya ada di jalan lintas Liwa kelurahan Pasar Liwa kecamatan Balikbukit yang melibatkan kendaraan roda empat dengan merk Toyota Soluna Tanpa Nopol,” ungkapnya, Minggu (17/9).

 

Beruntungnya, kejadian tersebut tidak mengakibatkan korban jiwa, namun begitu mobil sedan tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah.

 

BACA JUGA:Mayat Wanita Tanpa Busana di Negeri Ratu Diduga ODGJ

 

“Pengemudinya sendiri laki-laki bernama Alamsyah berumur 35 tahun yang bekerja sebagai Peratin (Kepala desa) yang beralamatkan di pekon (Desa) Sukabumi, kecamatan Batu Brak, dan pengemudi sendiri mengalami luka ringan,” jelasnya.

 

Dirinya menjelaskan, kronologinya saat kendaraan sedan Toyota Soluna tersebut melaju dari arah Tugu Liwa yang hendak menuju kelurahan Way Mengaku dengan kecepatan tinggi.

 

“Sesampainya di TKP kendaraan tersebut hilang kendali dan menabrak pembatas jalan yang berada di tengah jalan dan terjadilah laka lantas tersebut,” kata David.

 

Sementara itu salah satu saksi mata Apra Manda, mengatakan bahwa mobil tersebut melaju dengan kencang dengan ugal-ugalan di jalan yang menikung.

 

BACA JUGA:KUR Bank Mandiri Prioritaskan Untuk Pinjaman Bagi Jenis Usaha Ini

 

“Jadi dia itu ngebut sambil ugal-ugalan terus numbur median jalan yang ada pot bunga nya itu,” kata dia.

 

“Nah pas turun dari mobil dia (Pengemudi) langsung jerit-jerit kaya orang mabuk, sama di baju dia itu ada bekas muntah, ya kemungkinan dia itu lagi di pengaruhi minuman keras,”imbuhnya

 

Manda menyebutkan setelah kejadian berlangsung pengemudi langsung dibawa dengan mobil ambulance menuju Rumah Sakit  Alimudin Umar.(*)

 

 

 

Sumber: