Kota Bandar Lampung Jadi Tuan Rumah MTQ Ke 50, Pemkot Bandar Lampung Anggarkan Rp4,9 Miliar

Kota Bandar Lampung Jadi Tuan Rumah MTQ Ke 50, Pemkot Bandar Lampung Anggarkan Rp4,9 Miliar

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana. Foto Ist--

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung didaulat menjadi tuan rumah pelaksanaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Ke 50 tingkat Provinsi Lampung tahun 2023 yang dihelat Oktober mendatang.

Untuk menyukseskan kegiatan Syiar Quran tersebut, Pemkot Bandar Lampung menganggarkan biaya sebesar Rp4,9 Miliar

Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana mengatakan, pihaknya siap menyukseskan MTQ yang akan digelar di Kota Tapis Berseri.

“Alhamdulilah kepanitian kita sudah siap. InsyaAllah Bandar Lampung akan all out untuk menggelar MTQ Provinsi Lampung,” kata Eva Dwiana, saat diwawancarai, Minggu 24 September 2023.

BACA JUGA:Kawal Petahana Atal S Depari Dalam Kongres PWI Ke XXV, PWI Lampung Berangkatkan 125 Pengurus dan Anggota

Bunda Eva sapaan akrab Walikota  berharap MTQ ke-50 dapat berjalan lancar dan meriah. Sehingga nantinya bisa menjadi percontohan bagi kabupaten kota lainnya.

“Harapanya yang terbaik, semua sudah siap luar biasa,” kata dia.

Tak hanya itu, Eva Dwiana juga mengaku telah menyiapkan santri terbaik Bandar Lampung untuk mengikuti perlombaan dalam MTQ pada 10-15 Oktober 2023 mendatang.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandar Lampung, Iwan Gunawan mengaku akan menganggarkan Rp4,9 miliar untuk menyukseskan MTQ ke-50.

BACA JUGA:Mandiri Power Cash Solusi Pinjaman Selain KUR, Bunga Rendah Tenor Panjang

“MTQ dianggaran dalam APBD sebesar Rp4,9 miliar,” ujarnya.

 

Jika dirinci, terdapat 13 lokasi atau venue acara MTQ.

 

Sumber: