Anies Baswedan Ngomongin Permasalahan Sampah bersama Anak Muda Yogyakarta

Anies Baswedan Ngomongin Permasalahan Sampah bersama Anak Muda Yogyakarta

Anies Baswedan berdialog soal sampah dengan Anak Muda di Yogyakarta --

RADARTANGGAMUS.CO.ID - Bakal calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan berdialog dengan anak-anak muda Yogyakarta, Minggu, 22 Oktober 2023 di Eternity Coffee, Sleman.

Dalam acara yang bertajuk "Desak Anies (Ubah Bareng) Jogja" salah satu topik yang dibahas adalah masalah isu sampah yang saat ini terjadi di hampir semua kabupaten/kota di Indonesia.

Menurut Bacapres dari Koalisi Perubahan ini, permasalahan sampah terjadi karena tidak ada kebijakan dan arahan yang terpusat dari pemerintah pusat ke daerah.

"Penanganan sampah di semua daerah seharusnya dimasukan ke dalam KPI (Key Performance Indicator) yang menjadi rujukan pusat mentransfer dana ke daerah," kata Anies.

Dan apabila, lanjut Anies, yang ditargetkan dalam KPI tidak tercapai maka tidak ada transfer dari pusat ke daerah.

Anies juga mengapresiasi acara "Desak Anies" menurutnya kegiatan ini bagus untuk menguji kualitas Bacapres.

Karena menurut Bacapres yang diusung Partai Nasdem, PKS, dan PKB, saat ini merupakan fase bagi semua Bacapres untuk mendengar, fase menyampaikan gagasan, dan bertukar pikiran dengan masyarakat.

"Apalagi dengan teman-teman muda seperti ini, mereka pemilik masa depan, jadi sangat sah bagi anak muda untuk berdialog," pungkas Anies. (*)

Sumber: