Unik! Ada Pasar Pocong di Palembang Ini Lokasinya

Unik! Ada Pasar Pocong di Palembang Ini Lokasinya

Unik ada Pasar Pocong di Palembang, ini lokasinya. Foto sumeks. disway.id--

 

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Tidak terlintas dibenak anda jika mendengar kata pocong. Ialah sosok mayat menyeramkan dibalut kain kafan. Namun apa jadinya jika ada pasar pocong?

Apakah di pasar tersebut terdapat banyak pocong dan hanya beroperasi di malam hari?. Tentu saja tidak.

Pasar Pocong memang benar adanya. Pasar tersebut berlokasi di Jalan Telaga Swidak.

Kelurahan 14 Ulu Kecamatan Seberang Ulu 1 Palembang

Tepatnya berada dalam kawasan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Telaga Swidak. 

Namun pasar pocong yang dimaksud tidak seseram yang dibayangkan.

Nama Pasar Pocong sendiri hanya sebutan masyarakat sekitar.

Nama Pasar tersebut sebenarnya ialah Pasar Pagi Telaga Swidak. 

Pasar yang berdiri di awal tahun 2004 ini, sama seperti pasar pada umumnya.

Yakni menjual berbagai macam kebutuhan pokok.

Seperti sayur mayur, daging, pakaian, alat-alat rumah tangga serta berbagai keperluan rumah tangga lainya. 

Dahulunya, pasar ini hanya ditempati oleh beberapa pedagang saja.

Akan tetapi lambat laun, pedagang yang berjualan semakin banyak dengan ramainya pembeli.

Sumber: