PT. Standardpen Industries dan FKPPI Memecahkan Rekor Muri Lomba Menulis Teks Pancasila Dalam Aksara Lampung

PT. Standardpen Industries dan FKPPI Memecahkan Rekor Muri Lomba Menulis Teks Pancasila Dalam Aksara Lampung

Caption : Head of Marketing PT. Standardpen Industries Niken D. Mahanani menerima rekor Muri dari tim Muri PRINGSEWU--PT. Standardpen Industries bersama Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan Indonesia (FKPPI) berkolaborasi memecahkan Rekor Muri lomba menulis teks Pancasila dalam Aksara Lampung di komplek lapangan pemkab Pringsewu , Sabtu (6/10). Head of Marketing PT. Standardpen Industries Niken D. Mahanani  mengatakan kegiatan tersebut diikuti 13.051 peserta yang terdiri dari pelajar SD dan SMP. Di katakan Niken D. Mahanani  dengan adanya lomba tersebut , PT. Standardpen Industries berharap dapat membangun kebiasaan menulis kepada para pelajar khususnya tingkat SD dan SMP di Kabupaten Pringsewu. “Tidak sampai disitu kami juga ingin menanamkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila serta mengembangkan bentuk kreativitas dalam menulis dan mewarnai. Oleh sebab itu kami memberikan wadah dan apresiasi bagi anak-anak dalam mengembangkan bakatnya”, ungkapnya. Kegiatan yang di gelar PT. Standardpen Industries bersama FKPPI dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila berupa lomba menulis dan mewarnai teks Pancasila dengan aksara Lampung dengan peserta terbanyak. “Bahasa daerah merupakan sebuah warisan yang sangat berharga, kekayaan Indonesia yang tidak ternilai harganya. Dengan mengenalkan huruf aksara Lampung kepada generasi muda, itu membuktikan bahwa kita bangga menunjukkan kekayaan bahasa daerah Lampung”,jelas Ketua FKPPI Kabupaten Pringsewu Dr. Fauzi. Untuk mendukung kegiatan tersebut para peseta  dibekali alat gambar dan mewarnai dari Standardpen. Selanjutnya para peserta dapat menuangkan kreativitas dalam bentuk teks Pancasila yang ditulis dengan aksara Lampung. Acara ini juga dihadiri oleh Wakil Bupati, unsur  DPRD,  dan Forkopimda Pringsewu serta  tim MURI yang melakukan penilaian. Untuk di ketahui PT. Standardpen Industries merupakan produsen alat tulis asli Indonesia yang berhasil menjadi market leader alat tulis di Indonesia. Standardpen telah melalui setiap tantangan yang dihadapi dan mengalami pertumbuhan pesat selama hampir 50 tahun. Adapun berbagai jenis produk Standardpen yaitu, pulpen, pensil, oil pastel, spidol dan keperluan menulis lainnya. Standardpen memiliki kualitas produk setara dengan kelas dunia dan telah menembus pasar ekspor ke beberapa Negara diantaranya Asia Tenggara, Timur Tengah, Eropa dan Amerika Serikat.(mul/sag/rls)

Sumber: