Tabrak Warga Saat Dikejar, Pelaku Curanmor di Indomaret Banding Agung Diamankan di Gisting

Seorang pelaku curanmor terjatuh usai kecelakaan dengan motor yang ia curi di Dusun Kembang Kantil Pekon Gisting Bawah Kecamatan Gisting,Kamis malam 12 Desember 2024. Foto tangkap layar--
Kapolsek menambahkan, barang bukti yang berhasil diamankan dari lokasi berupa sepeda motor Honda BeAt milik korban dengan nomor polisi BE 2508 ZW.
Kunci letter T yang diduga digunakan untuk mencuri kendaraan dan sebilah senjata tajam jenis badik berikut sarungnya.
Camat Gisting, Purwanti saat dikonfirmasi membenarkan adanya pelaku curanmor yang diamankan warga Gisting tersebut.
"Iya betul video yang beredar itu, ada pelaku maling motor di Talang Padang ketangkap di Kembang Kantil usai tabrakan dengan warga Gisting. Untuk pelaku saat ini dirawat di RS Panti Secanti infonya patah kaki, kalau korban yang ditabrak warga Gisting dirawat di RSUD Pringsewu,"ujar Purwanti.
Sumber: