Anggota DPRD Lampung Heni Susilo dan Emak-emak Sanggar Senam Segar Ayu Bagikan Takjil Secara Door To Door

Anggota DPRD Lampung Heni Susilo dan Emak-emak Sanggar Senam Segar Ayu Bagikan Takjil Secara Door To Door

--

 

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Anggota Komisi III DPRD Lampung Hi.Heni Susilo bersama ibu-ibu dari Sanggar Senam Segar Ayu membagi-bagikan takjil kepada warga di Pekon Kutadalom Kecamatan Gisting, Jumat 7 Maret 2025.

Kegiatan berbagi takjil ini diinisiasi oleh Pembimbing/Instruktur Sanggar Senam Segar Ayu, Bunda Netty Yulianti serta mendapat pengarahan langsung dari Kepala Pekon Kutadalom Kecamatan Gisting, Tri Eka Saputra.

BACA JUGA:Manfaatkan Reses, Anggota DPRD Lampung Heni Susilo Berdialog Dengan Para Suster Katolik Purna Tugas

BACA JUGA:Hadir di Pengajian Ibu-ibu, Anggota DPRD Lampung Heni Susilo Sampaikan Penguatan UMKM

Menurut Heni Susilo, paket takjil untuk berbuka puasa tersebut dibagikan secara door to door dari dusun ke dusun yang ada di Pekon Kutadalom Kecamatan Gisting, Kabupaten Tanggamus.

"Kami berkolaborasi atas inisiasi dari Bunda Sanggar Segar Ayu, selain kegiatan menjaga kesehatan yang dikelola oleh sanggar, tapi di momment Ramadan ini juga bersama membangun kepedulian dengan membagikan takjil bersama ke masyarakat, dibagikan secara langsung door to door oleh ibu ibu sanggar sembari silaturahim,"kata Heni.

Heni juga memberikan apresiasinya atas kepedulian dari ibu-ibu Sanggar Segar Ayu dalam berbagi takjil." Semoga kegiatan yang positif ini dapat terus berjalan,"pungkas Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu.

Sumber: