Tahun Politik, Fauzi : Masyarakat Harus Bijak, ASN Paham Aturan

Tahun Politik, Fauzi : Masyarakat Harus Bijak, ASN Paham Aturan

PRINGSEWU - Wakil Bupati Pringsewu DR. H. Fauzi, S.E., M.Kom., Akt., C.A mengajak masyarakat hadapi tahun politik dengan bijak dan mengimbau ASN pelajari aturan yang berlaku. Kepada Radar Tanggamus, Fauzi mengimbau masyarakat Pringsewu untuk bijak dalam menyambut tahun politik ini, karena pilihan politik itu adanya di dalam hati, tidak perlu menjadi bertentangan dengan pilihan yang berbeda. Sehingga tetap terjalin komunikasi yang baik antar sesama. \"Karena semua orang punya pilihannya masing-masing, nggak perlu memaksakan pilihan kita terhadap orang lain. Jadi pada tahun politik ini yang kita utamakan adalah persaudaraan,\" katanya saat ditemui di halaman Kantor Bupati Pringsewu, Senin (11/2). Kemudian, politik ini hanya ada ketika waktunya saja, tetapi hidup bertetangga itu setiap hari. Jadi jangan sampai ada pertentangan yang mendalam ataupun perpecahan. Maka, ia minta kepada masyarakat Pringsewu selalu mengutamakan persatuan dan persaudaraan. \"Lalu diberikan kebebasan orang untuk menentukan pilihannya. Jadi tidak boleh melakukan intimidasi ataupun pemaksaan kehendak. Itulah yang saya harapkan,\" ujar orang nomor dua di Bumi Jejama Secancanan itu. Lebih lanjut, Fauzi mengimbau untuk ASN untuk melihat dan mempelajari aturan yang berlaku bagi ASN dalam menghadapi pemilu ini, karena jangan sampai menjadi korban baik disengaja ataupun tidak disengaja. Jadi ASN harus tahu yang boleh dilakukan apa dan yang tidak boleh dilakukan apa.  \"Misalnya istri ASN mencalonkan diri apa saja yang diperbolehkan dan apa yang tidak diperbolehkan. Sehingga tidak salah menafsirkan atau malah mengajarkan orang yang nggak bener. Masayarakat juga jangan asal berkomentar yang menyalahi aturan,\" jelas dia. Pada tahun ini fokus pemerintah daerah itu bagaimana meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menggunakan hak suaranya demi kemajuan daerah serta negaranya. Karena yang susah ini sebenarnya mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya. \"Jadi fokus kita untuk tahun politik ini bagaimana agar masyarakat datang ke TPS untuk menyalurkan suaranya. Maka kami harap tingkat kesadaran masyarakat untuk mennggunakan hak pilih tertinggi se-Provinsi Lampung,\" pungkas Fauzi. (dms)

Sumber: