Bunda Dewi Letakan Batu Pertama Pembangunan Kantor PKS Tanggamus

Bunda Dewi Letakan Batu Pertama Pembangunan Kantor PKS Tanggamus

GISTING--Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani melakukan peletakan batu pertama pembangunan kantor Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Tanggamus yang terletak di Pekon Kutadalom Kecamatan Gisting,Senin (7/3). Hadir Dalam Kegiatan, Ketua Mejelis Pertimbangan Daerah (MPD) PKS, Hi. Akhmadi Sumaryanto, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Hi.Heni Susilo, Ketua Dewan Etik Daerah (DED) PKS Irawan, Ketua Fraksi PKS Tanggamus Apri Wasa, Anggota DPRD Tanggamus Fraksi PKS Fahrudin Nugraha, Marini, Nursalim Ahyono, jajaran pengurus DPD PKS Tanggamus dan Kepala Pekon Kutadalom Tri Eka Saputra. Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani dalam sambutannya mengucapkan terimakasih atas undangan dari DPD PKS untuk meletakkan batu pertama renovasi total kantor DPD PKS. Menurut bupati, peletakan batu pertama merupakan momentum yang sakral sebab tidak hanya sekedar pembangunan fisik dari kantor DPTD saja, tetapi yang lebih dalam lagi maknanya, yaitu suatu upaya dari PKS untuk bersama-sama dengan pemerintah Kabupaten Tanggamus secara kepartaian menjalankan tugas dan fungsi dalam menjalankan program kerja lebih baik dan masif lagi kedepannya. \"Ini juga merupakan tujuan dan suatu hal yang positif bagi Pemkab Tanggamus, jadi tidak hanya fisiknya tapi ada makna dibalik pembangunan dan renovasi kantor DPTD PKS ini,\"kata Dewi Handajani. Dilanjutkan bupati, bahwa atas nama pemerintah daerah dan pribadi, sangat mendukung renovasi kantor DPTD PKS Tanggamus baik dukungan secara spiritual dan struktual. \"Dengan direnovasinya kantor DPTD PKS ini akan menjadi fasilitas tempat bersilaturahmi kita semua.Otomatis disana akan banyak kegiatan, tidak hanya politik saja tetapi merumuskan program, berkonsolidasi, koordinasi dan lain sebagainya. Insyaallah akan lebih baik lagi kedepan karena keberadaan kantor yang lebih simpatik, lebih nyaman, dan lebih mendukung lagi, sehingga akan lahir kader kader PKS yang lebih baik lagi dan menjadi mitra strategis Pemkab Tanggamus,\"ujar Bunda Dewi sapaan akrab bupati. Dalam kesempatan itu, bupati Tanggamus memberikan bantuan dana kepada DPD PKS Tanggamus. Sebab menurut bupati, PKS sudah dianggap sebagai bagian dari keluarga besar. \"Bantuan yang diberikan mohon dimaklumi, karena saat ini masih dalam situasi Pandemi Covid-19 ,sehingga semua serba terbatas.Semoga kantor DPTD PKS ini dapat segera terbangun, cepat selesai sehingga bisa langsung difungsikan supaya semua harapan yang diinginkan dapat terwujud,\"pungkas Bunda Dewi. Sementara Ketua DPD PKS Tanggamus, Heni Susilo, mengucapkan terimakasih kepada bupati Tanggamus yang sudah menyempatkan diri hadir dalam acara peletakan batu pertama pembangunan kantor DPTD PKS Tanggamus. Menurut Heni, dalam filosofi orang tua jaman dahulu ada tiga hal yang harus dilakukan yaitu sandang,pangan dan papan dan dalam pembangunan kantor PKS ini masuk dalam katagori papan yaitu dimana merupakan tempat berlindung dari panas dan hujan. \"Yang artinya kantor ini memang perlu untuk dibangun yang akan digunakan sebagai tempat kita berkumpul merencanakan berbagai hal untuk kemajuan masyarakat.Kami mohon doanya agar pembangun kantor PKS ini segera terealisasi secapatnya dan sesuai dengan gambar yang kami rancang,\"kata Anggota DPRD Provinsi Lampung itu. Kegiatan dilanjutakan dengan pemberian bantuan oleh Bupati Tanggamus kepada jajaran pengurus PKS dan pemotongan tumpang oleh Ketua DPD PKS Heni Susilo yang diberikan kepada Bupati Kabupaten Tanggamus.(ral)

Sumber: