Warga Margomulyo Harapkan Bupati Terpilih Realisasikan Pembangunan Jalan
WONOSOBO - Warga Pekon Margomulyo, Kecamatan Semaka mengharapkan agar calon bupati dan wakil bupati yang terpilih pada Pilkada Tanggamus nanti dapat merealisasikan pembangunan infrastruktur jalan menuju pekon setempat. Pasalnya, saat ini kondisi jalan di wilayah tersebut sebagian besar masih berupa tanah sehingga menyulitkan warga yang melintas. \"Harapan kami kepada calon bupati yang terpilih nanti supaya dapat membangun jalan menuju Pekon Margomulyo, sebab kondisi jalan menuju pekon kami ini sebagian besar masih berupa tanah dan sebagian lagi berupa onderlagh, \" katanya. Kondisi jalan yang demikian kata dia, membuat warga kesulitan untuk melewatinya. Terlebih, jalan tersebut merupakan satu-satunya akses warga Margomulyo untuk keluar masuk pekon. \"Apalagi kalau musim hujan, jalan itu makin sulit dilewati karena kondisinya becek dan licin. Untuk itu, kami berharap jalan ini dapat segera dibangun, \" ujarnya. Menurutnya, kondisi jalan yang butuh pembangunan dipekon setempat ada sekitar 5. 000 meter. Dengan rincian, sekitar 4.000 meter saat ini kondisinya berupa jalan tanah dan sekitar 1.000 meter berupa jalan onderlagh. \"Kami berharap jalan tanah ini bisa segera di lakukan pengerasan, dan jalan yang sudah dilakukan pengerasan diharapkan agar di lapen,\" harapnya Hal senada juga diungkapkan Tarmidi, salah seorang petani di Pekon Margomulyo. Ia berharap bupati terpilih nanti dapat merealisasikan pembangunan jalan diwilayah setempat, guna mempermudah akses masyarakat, termasuk petani dalam mengeluarkan hasil bumi. \"Padahal hasil bumi disini sangat melimpah, tapi terkendala dengan akses jalannya. Kalau jalannya bagus, kami juga mudah mengeluarkan hasil buminya, juga berdampak pada naiknya harga hasil bumi disini,\" ungkapnya. \"Untuk itu, kami berharap agar bupati terpilih nanti bisa merealisasikan pembangunan jalan. Karena pembangunan jalan itu sudah lama kami dambakan, bahkan dari puluhan tahun yang lalu,\" harapnya.(uji)
Sumber: