Terkesimak Siapa Saja yang Melihatnya Pesona Alam Pantai Karang Bebai Cukuh Balak Lampung

Terkesimak Siapa Saja yang Melihatnya Pesona Alam Pantai Karang Bebai Cukuh Balak Lampung

Tempat Wisata Pantai Karang Bebai instagram.com/masteguh78--

RADARTANGGAMUS.CO.ID - Tentu apa lagi yang dimaksud dengan akhir pekan kalau bukan hari libur, mungkin destinasi ini bisa menjadi referensi bagi anda yang ingin berlibur.  

Bagi anda yang pernah berkunjung ke Teluk Kiluan kemudian melanjutkan perjalanan ke Pantai Batu Layar atau Pantai Karang Gigi Hiu pasti akan terpesona dengan keindahan bebatuan karang yang unik.

Nah, ternyata tidak hanya kawasan Teluk Kiluan saja yang memiliki pantai dengan pemandangan karang yang menakjubkan, di Lampung juga terdapat pantai lain yang tak kalah menarik dari Pantai Karang Gigi Hiu yaitu Pantai Karang Bebai yang dijuluki Pantai Karang Gigi Hiu. Mini.

BACA JUGA:Tiket Masuk Rp 7.000 Rupiah Inilah Wisata Buatan yang Populer Pemandian Kalianget di Wonosobo

Kalau dilihat-lihat memang mirip sekali, Pantai Karang Bebai dan Pantai Karang Gigi Hiu.  Baik pantai dengan bebatuan yang menjulang tinggi maupun bebatuan karang yang tersebar di berbagai lokasi.

Pantai Karang Bebai atau Karang Bebay terletak di Pekon Tengor, Kecamatan Cukuh Balak, Kabupaten Tanggamus, Lampung.  Cukuh Balak terkenal dengan pantainya yang masih asli dan indah untuk dikunjungi.

Jarak dari Terminal Rajabasa Bandar Lampung ke Pantai Karang Bebay kurang lebih 91 kilometer.  Hampir sama dengan jarak Terminal Rajabasa ke Pelabuhan Bakauheni, Lampung.

BACA JUGA:Inilah Deretan Air Terjun Menawan di Kabupaten Tanggamus, Nomor 2 Cukup Populer di Kalangan Wisatawan

Berikut peta menuju Pantai Karang Bebay yang ditunjukkan oleh Google Maps:

Jalur menuju Pantai Karang Bebay dapat ditempuh melalui empat jalan alternatif yaitu melalui Gedong Tataan (Pesawaran), Pringsewu, Kota Agung (Tanggamus), dan Padang Cermin. 

Jalan yang paling mudah ditempuh adalah lewat Gedong Tataan dan lewat Pringsewu.

Jika melalui Gedong Tataan seperti yang ditunjukkan Google Maps di atas, setelah Pasar Gedong Tataan, melalui Gapura Besar, akan ada jalan ke kiri menuju Komplek Pemerintahan Daerah Pesawaran/Kedondong.  Masuki jalan ini untuk menuju Pantai Karang Bebai, Tengor, Cukuh Balak.

BACA JUGA:Indah dan Penuh Kesejukan! Ini 7 Tempat Wisata Populer di Kabupaten Tanggamus

Sedangkan jika ingin melalui Pringsewu, rutenya adalah: Bandarlampung-Pringsewu-Ambarawa-Pardasuka-Limau-Cukuh Balak.

Pantai Karang Bebay, Pantai Tengor dan pantai lainnya di Kecamatan Cukuh Balak merupakan salah satu potensi tempat wisata di Tanggamus yang mempunyai potensi besar untuk menjadi tempat wisata unggulan. 

Sumber: