Ketua KPU Tanggamus Lantik 906 Anggota PPS untuk Sukseskan Pemilukada Serentak 2024

Ketua KPU Tanggamus Lantik 906 Anggota PPS untuk Sukseskan Pemilukada Serentak 2024

--

KOTAAGUNG - Sebanyak 906 Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) se- Kabupaten Tanggamus dilantik oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanggamus Angga Lazuardy, Minggu 26 Mei 2024.

Pelantikan yang berlangsung di Gelanggang Olahraga (GOR) itu dihadiri Pj Bupati Tanggamus, Kapolres Tanggamus, Dandim 0424 Tanggamus, serta anggota dan ketua PPK se- Tanggamus.

Ketua KPU Tanggamus Angga Lazuardy menyampaikan, agar PPS dapat bekerja secara profesional serta harus netral, karena ini merupakan hajat besar.

"Saya yakin PPS yang dilantik hari ini bisa menjalankan tugas secara profesional," katanya.

BACA JUGA:Ketua KPU Tanggamus Angga Lazuardy Monitoring Tes Wawancara Calon Anggota PPS di Kotaagung

Selain itu, lanjut Angga, hindari adanya gejolak internal yang berkaitan dengan biaya, karena hal itu bisa mengganggu jalannya pemilu.

"Jangan sampai masalah biaya PPS mengganggu jalannya pemilu. Ini harus dipahami semua PPS," tegasnya. 

Menurutnya, perlu diketahui bahwa sebanyak 906 PPS yang hari ini dilantik, setiap pekon ada tiga PPS yang di back up oleh staf PPS, kemudian setiap TPS ditargetkan 600 pemilih."Ini sudah menjadi aturan, jadi PPS itu memiliki tanggungjawab yang besar,"jelasnya.

Sementara itu Pj. Bupati Tanggamus Ir. Mulyadi Irsan menyampaikan, sebagai penyelenggara PPS mengemban satu tugas yang berat sebagai penyelenggara Pemilukada serentak 2024.

BACA JUGA:KPU Tanggamus Gelar Tes Tertulis bagi Calon Anggota PPS Pilkada Serentak 2024

Maka KPU perlu melaksanakan sosialisasi secara intensif kepada seluruh anggota PPS, dan selanjutnya PPS akan melakukan sosialisasi aturan Pemilukada 2024 kepada KPPS dan masyarakat tingkat RT, RW diwilayah masing-masing.

"Oleh sebab itu, saya berpesan kepada Anggota PPS agar dalam pelaksanaan Pemilukada pada akhir tahun 2024 nanti harus bersikap netral, adil, profesional dan bertindak secara normatif sesuai peraturan perundang undangan, serta diharapkan dapat ikut menciptakan kondisi keamanan yang kondusif di Kabupaten Tanggamus. PPS juga harus benar-benar siap guna suksesnya penyelenggaraan Pemilukada serentak Tahun 2024," pintanya. 

Pj Bupati Tanggamus selaku Kepala Daerah juga turut mendorong secara aktif agar Pemilukada kedepan dapat mencerminkan bahwa Kabupaten Tanggamus memang betul-betul siap melaksanakan Pemilu yang berkualitas dan bermartabat.

"Tidak hanya dari sisi pelaksanaan tetapi juga dari sisi kondusifitas daerah yang solid, seperti yang telah kita lakukan bersama pada Pilpres dan Pileg 2024 yang baru lalu," ungkapnya. (*)

Sumber: