Jaga Silaturahmi Apratur Kelurahan dan Tokoh

Jaga Silaturahmi Apratur Kelurahan dan Tokoh

PRINGSEWU - Guna mendukung jalan program visi misi pemerintah kabupaten Pringsewu Bersahaja (Berdaya Saing, Harmonis dan Sejahtera).  Kelurahan Pringsewu Timur, kecamatan Pringsewu menggelar silaturahmi bersama para kepala lingkungan, RT, Kaum, Bidan Desa, LPM, dan tokoh masyarakat serta tokoh agama yang berlangsung di kantor kelurahan setempat, Senin (5/3) kemarin. Lurah Pringsewu Timur, Sukron SE. MM mengatakan silaturahmi yang dilaksanakan dalam rangka mendukung visi misi Pemkab Pringsewu Bersahaja. \"Silaturahmi untuk mendukung jalan program pemerintahan yang ada di sini bersama pamong, tokoh masyarakat dan agama bisa bersinergi membangun Pringsewu Timur yang lebih baik. Untuk harapan saya sebagai lurah baru disini kita dapat bersama-sama bersinergi untuk selalu mendukung program pemkab Pringsewu,\"harapanya. Sukron juga menekan kembali untuk bersama-sama menjaga situasi di kelurahan Pringsewu Timur tetap kondusif terutama dalam menyambut pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung 2018. \"Walapun pilihan bapak- ibu dalam memilih pemimpin nanti berbeda-beda mohon kiranya persatuan dan kesatuan tetap kita pegang. Bila nanti ada diantara bapak-ibu yang menjadi penyelenggara pemilu, jadilah penyelenggara pemilu yang jujur dan adil,\"ujarnya. Selain itu juga ditambahkan Sukron, guna mendukung program pemkab Pringsewu dalam meraih  Adi Pura dengan  membentuk Satuan petugas (Satgas) kebersihan di kelurahan Pringsewu Timur. \"Satgas kebersihan di kelurahan Pringsewu Timur sudah kita bentuk  yang dikoordinator langsung oleh masing-masing kepala lingkung. Mereka ini mempunyai tugas membersihkan jalan protokol dan lingkungan ‎yang ada dikelurahan Pringsewu Timur,\"tandasnya. (mul)

Sumber: