Tak Kunjung Terima SK, Puluhan P3K “Ngeluruk” Gedung DPRD

Tak Kunjung Terima SK, Puluhan P3K “Ngeluruk” Gedung DPRD

KOTAAGUNG--Sejumlah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) yang lolos tes seleksi pada Oktober 2021 lalu mendatangi gedung DPRD Tanggamus, Rabu (18/5). Tujuan kedatangan para guru tersebut untuk menanyakan kepastian SK yang hingga saat ini belum dibagikan. Perlu diketahui hasil tes seleksi kompetensi tahap 1 pada tahun 2021 lalu secara resmi telah diumumkan pada bulan Oktober, dan sebanyak 428 peserta dinyatakan lolos mengisi formasi, kemudian tahap II sebanyak 359 peserta, namun hingga kini SK P3K tersebut, tidak kunjung ada kepastian kapan akan dibagikan. \"Kami datang ke gedung DPRD ini untuk menyakan kepastian SK kami yang sampai saat ini belum dibagikan,\"kata Nurkholis perwakilan guru P3K. Ia mengaku, untuk Tanggamus ada 428 peserta dinyatakan lolos mengisi farmasi kemudian tahap II sebanyak 359 peserta, namun satupun pesertapun belum menerima SK. Bahkan tandatangan juga belum, sedangkan peserta di Kabupaten lain sudah tandatangan dan tinggal menerima SK nya. \"Mengingat juga kabupaten-kabupaten lain yang ada di provinsi lampung, seperti kabupaten Pringsewu, mereka sudah melaksanakan penandatanganan SK dan itu juga kemungkinan sebentar lagi akan di bagikan,\" ujarnya Nurkholis perwakilan Calon P3K diruang kerja Wakil Ketua I DPRD Tanggamus Irwandi Suralaga,S.Ag. Dilanjutkan Nurkholis, atas dasar itulah mereka mendatangi gedung DPRD Tanggamus. \"kita berharap agar DPRD membantu memfasilitasi kami supaya SK ini segera kita terima,\"ucapnya Pada kesempatan tersebut, rombongan perwakilan calon P3K juga, memberikan berkas audiensi kepada Wakil Ketua I DPRD Irwandi Suralaga, sebagai bentuk harapan agar SK P3K segera ada kepastian \"Berkas yang kita berikan kepada pimpinan dewan tadi, merupakan berkas bentuk audiensi kita, kedatangan dari rekan- rekan. Sehingga, kita sampaikan kepada pimpinan anggota dewan, supaya bisa dipelajari lebih lanjut.\"terangnya Dirinya juga merasa kesal dengan ketidakpastian pembagian SK yang menurutnya pemerintah daerah selalu menyampaikan alasan masih menunggu \"Alasannya mereka masih menunggu- menunggu dan menunggu, hanya seperti itu saja, sehingga kita belum mendapatkan informasi validnya seperti apa.\"tandasnya Sementara, Irwandi Suralaga Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Tanggamus dihadapan rombongan calon P3K, mengaku bahwa Ia Sudah berkomunikasi dengan salah seorang perwakilan mereka untuk mempasilitasi pertemuan dengan dinas terkait. \"Memang saya komunikasi dengan mbak yuli, saya mau memfasilitasi pertemuan dari ibu-ibu, bapak-bapak P3k dengan BKPSDM dengan BPKAD dan dinas pendidikan ini mau diselesaikan kapan. Cuman tindak lanjut informasi juga dari keuangan bahwa rencananya kita akan anggarkan yang dibutuhkan 20 milyar ini diperubahan rencananya untuk ini,\"ucap Irwandi. Legislator PKB itu menyayangkan komunikasi dan koordinasi tidak dibangun dengan baik \"Harusnya kan dengan adanya regulasi P3K dan adanya rekrutmen ini harus siap semua, dari dinas pendidikan siap, dari keuangan siap, dan dari BPSDM juga harus siap.Ini sudah ada peraturannya, sudah ada perekrutannya, ternyata kita Tanggamus tidak siap. ngapain kita ngajuin kalau gak siap, itukan yang kita sayangkan,\"sergah Irwandi. Menurutnya, atas harapan yang disampaikan oleh rombongan calon P3k. Untuk segera menerima SK tersebut, sudah disampaikan kepada instansi terkait, sehingga tinggal menunggu perkembangan selanjutnya. \"Saya tidak tahu, tindak lanjut komunikasi saya dengan BPSDM dan Keuangan, bahwa apakah sudah match (Cocok) omongan mereka ini, untuk menyegerakan SK dan anggaran ini,\"pungkasnya.(zep)

Sumber: