Antisipasi Chaos Pemilu 2024, Polres Tanggamus Gelar Simulasi Sispamkota
Polres Tanggamus menggelar Simulasi Sispamkota dalam melakukan pengamanan pemilu 2024.Foto Ist--
RADARTANGGAMUS.CO.ID--Polres Tanggamus melakukan simulasi pengamanan pemilu 2024 yang berlangsung di Lapangan Pemda Tanggamus, Rabu 25 Oktober 2023.
Kegiatan bertajuk Simulasi sistem pengamanan kota (Sispamkota) itu dilaksanakan dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran Pemilu Tahun 2024.
Simulasi dipimpin Kapolres Tanggamus AKBP Siswara Hadi Chandra, dihadiri Dirbinmas Polda Lampung Kombes Anang Triarsono, Forkopimda, Ketua KPU Tanggamus Angga Lazuardy, Ketua Bawaslu Tanggamus Najih Mustofa dan perwakilan partai politik (Parpol)
Dalam simulasi, diperagakan penggunaan jalur escape dalam melakukan pengawalan caleg saat terjadinya chaos pada masa kampanye hingga menghadapi penghadangan oleh massa saat pengiriman kotak suara.
BACA JUGA:Yunardi Resmi Dilantik Sebagai Aspidum Kejati Maluku
Selain itu,pengamanan kerusuhan di TPS saat pemungutan suara dan terakhir mengatasi situasi kerusuhan aksi unjuk rasa (Unras) di Kantor KPU Kabupaten Tanggamus.
Lalu dilanjutkan dengan patroli bersama TNI sebagai wujud sinergitas pengamanan Pemilu 2024.
Secara umum, simulasi tersebut menunjukkan kesiapan untuk menghadapi serangkaian pengamanan hingga mendapatkan apresiasi dari forkopimda,KPU dan Bawaslu Tanggamus.
Dalam kegiatan itu diisi juga dengan penandatanganan kominten moral dalam rangka mewujudkan Pemilu Damai Tahun 2024 oleh Forkopimda,KPU,Bawaslu dan pengurus parpol.
BACA JUGA:Kapolres Tanggamus: Pentingnya Sinergi dan Kolaborasi Antar Komponen Dalam Pengamanan Pemilu 2024
Dirbinmas Polda Lampung Kombes Anang Triarsono selaku Pamatwil Kabupaten Tanggamus mengatakan bahwa kegiatan Sispamkota digelar sebagai langkah persiapan pengamanan Pemilu 2024.
Dengan adanya Sispamkota ini, kata Anang, para personel Polres di Provinsi Lampung bisa mengamankan jalannya Pemilu 2024 yang akan datang.
Anang juga mengungkapkan, untuk meningkatkan keamanan pada Pemilu 2024 pihak kepolisian akan selalu bekerjasama dengan seluruh pihak terkait.
"Masyarakat juga harus memahami bahwa kita akan mengadakan pesta demokrasi harus menerima siapapun yang terpilih itulah pilihan bangsa," ucapnya.
Sumber: