Real Count KPU,Partai Gerindra Sementara Unggul di Dapil Tanggamus 1

Real Count KPU,Partai Gerindra Sementara Unggul di Dapil Tanggamus 1

Real Count KPU. Foto Ist--

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) menjadi partai dengan perolehan suara tertinggi untuk Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 di Dapil Tanggamus 1 meliputi Kecamatan Kota Agung Kota Agung Timur dan Kota Agung Barat berdasarkan hasil real count sementara KPU Tanggamus.

Dari perhitungan sementara real count KPU di laman pemilu2024.kpu.go.id, progres 204 TPS dari 275 TPS atau 74,18 persen. Partai Gerindra meraih suara total sebanyak 3.306 suara, di posisi ke dua ditempati Partai Amanat Nasional (PAN) yang meraih 3.288 suara, di posisi ketiga ditempati PDI Perjuangan dengan perolehan suara 3.028 suara.

BACA JUGA:KPU Tanggamus Pastikan Tidak Ada PSU di Tanggamus

BACA JUGA:Inilah Prediksi Sementara 40 Nama Caleg Terpilih DPRD Pringsewu Periode 2024-2029

Pada posisi ke empat ditempati PKB dengan suara total yang merupakan suara partai dan suara caleg sebanyak 2.858 suara, posisi ke lima ditempati Golkar dengan suara sebanyak 1.501 suara, posisi ke enam ditempati Partai NasDem dengan perolehan suara 959 suara dan posisi ke tujuh ditempati PKS dengan perolehan 881 suara.

Adapun perolehan suara caleg berdasarkan real count KPU tersebut, suara caleg tertinggi ditempati 

1.Helmi dari PKB dengan perolehan suara 1.399 suara 

2.Muhammad Naufal dari Partai Gerindra dengan perolehan 1.302 suara.

3.Hj.Dewi Handajani dari PDI Perjuangan sementara meraup 1.131 suara.

4.Wandi dari Partai Golkar 1.080 suara

5.Heru Antori dari PDI Perjuangan 1.077 suara.

Itulah perolehan suara sementara berdasarkan hasil real count KPU, tentunya untuk pastinya masih menunggu perhitungan secara berjenjang melalui pleno di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang saat ini masih berlangsung.(*)

 

Sumber: