Jalan di Kompleks Pemkab Tanggamus Alami Kerusakan,Pejabatnya Cuek

Jalan di Kompleks Pemkab Tanggamus Alami Kerusakan,Pejabatnya Cuek

Beginilah kondisi jalan kompleks perkantoran Pemkab Tanggamus yang sebagian ruas jalan aspalnya mengelupas. Foto Rio--

"Memang harus diakui kalau Kabupaten Tanggamus saat ini masih devisit anggaran, tapi saya rasa masa iya tidak bisa diupayakan anggarannya, setidaknya bisa diprioritaskan,"kata dia.

Sementara, Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Tanggamus, Ari Yudha saat dicoba konfirmasi, belum merespon, pesan WhatsApp yang dikirimkan kendati telah dibaca namun tidak dibalas.

Sementara sumber di Dinas PUPR Tanggamus yang enggan namanya dipublikasikan mengaku bahwa,kondisi keuangan Pemda Tanggamus tidak mendukung untuk perbaikan jalan di kompleks perkantoran Pemkab Tanggamus.

Selain itu,perbaikan jalan di lingkungan kompleks Pemkab Tanggamus menurut sumber belum masuk dalam skala prioritas sebab masih ada yang lebih urgent untuk segera ditangani contohnya,jalan Mangkubumi,Pekon Talang Rejo,Kecamatan Kotaagung Timur yang kondisinya nyaris ambrol.

"Kayaknya Pemkab Tanggamus lebih memfokuskan pada perbaikan di ruas Talang Rejo itu, sebab itu lebih mengkhawatirkan kondisinya,"kata dia.(*)

Sumber: