Sosialisasi Pendidikan Pemilih,KPU Tanggamus Sasar Pemuda dan Komunitas

Sosialisasi Pendidikan Pemilih,KPU Tanggamus Sasar Pemuda dan Komunitas

KPU Tanggamus menggelar Sosialisasi Pendidikan Pemilih (Sosdiklih) yang melibatkan pemuda dan komunitas dengan jumlah peserta 100 orang, Selasa 27 Agustus di Hotel Royal Gisting. Foto dok KPU Tanggamus --

Dilanjutkan Amhani bahwa pemilu dan pemilihan bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat, sebagai pendidikan politik dan sarana perwujudan kedaulatan rakyat untuk memilih pemimpin pemerintahan sebagai representasi rakyat.

"Pemilu sebagai sarana penggantian pemimpin secara konstitusional.Pemilu bisa mengukuhkan pemerintahan yang sedang berjalan atau untuk mewujudkan reformasi pemerintahan,"ujar Amhani

"Melalui pemilu,pemerintahan yang aspiratif akan dipercaya rakyat untuk memimpin kembali.Sebaliknya, jika rakyat tidak percaya maka pemerintahan tersebut harus berakhir dan berganti,"tambah Amhani.

Amhani juga mengungkapkan bahwa alasannya memilih segmen pemuda dan komunitas dalam sosialisasi pendidikan pemilih karena memang sudah diatur dalam PKPU No 9 tahun 2022 tentang Partisipasi masyarakat dalam pemilu dan pemilihan.

"Komunitas termasuk segment masyarakat yang dijadikan sasaran pendidikan pemilih, untuk memberikan pemahaman dan wawasan kepemiluan,"terangnya.

Dari kegiatan sosialisasi pendidikan pemilih ini,kata Amhani diharapkan agar komunitas bisa menjadi pemilih yang cerdas dan tidak terbawa isu hoaks.

"Dengan adanya sosialisasi ini harapannya bisa menghindari politisasi SARA dan terhindar dari politik uang,tidak golput,serta datang ke TPS memilih pada 27 November 2024,"pungkas Amhani.

 

Sumber: