Raih Penghargaan Sebagai Passenger Car SUV, Yuk Intip Kemewahan Mitsubishi XForce

Raih Penghargaan Sebagai Passenger Car SUV, Yuk Intip Kemewahan Mitsubishi XForce

Mitshubishi XForce dinobatkan sebagai SUV terbaik dalam ajang GIIAS 2023. Foto Disway--

RADARTANGGAMUS.CO.ID – Mitsubisihi XForce berhasil meraih penghargaan sebagai Pasenger Car SUV untuk kategori Favorite Vehicle dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang digelar di BSD City Tangerang pada 10 - 20 Agustus lalu. 

Penasaran seperti apa tampilan Mitsubishi XForce, yuk kita intip kemewahan dan kenyamanannya. 

Mitsubishi XForce menganut konsep design ‘Silky and Solid’, tak hanya diaplikasikan pada penampilan luar (exterior) nya saja, tetapi konsep design serupa diterapkan pada bagian interiornya. Sehingga bisa dikatakan penampilan luar dan dalam mobil ini memberikan kesan compact SUV autentik yang stylish dan kokoh. 

Dengan konsep ini Mitsubishi Motors berhasil memberikan keunggulan dan kenyamanan interior Mitsubishi XFORCE bagi pengendara.

BACA JUGA:Ingin Modifikasi Lampu Mobil? Pahami Aturannya Agar Tak Kena Denda

General Manager Divisi Desain Mitsubishi Motors, Seiji Watanabe , menjelaskan terhadap ruang kabin Mitsubishi XForce disematkan tiga keunggulan yaitu Futuristic, Prestigious dan Comfort.

 

Untuk kesan Futuristic langsung bisa dirasakan ketika melihat tampilan interior dengan nuansa yang modern. Dilengkapi horizontal axis instrument panel dengan mélange dan mocha interior, floating console, dan ambient lighting

 

Untuk kulit jok yang didesign khusus, juga terbuat dari bahan pilihan dengan anti heat guard technology yang mampu meredam panas meskipun saat mobil terjemur ketika terparkir di ruang terbuka.

 

Selain itu, juga terdapat Advanced Monolithic Display & Meter, yang dilengkapi dengan Smartphone-link Display Audio (SDA) 12,3 inci yang menawarkan visual berkualitas tinggi, yang dilengkapi fungsi dan konten yang menarik dengan Wireless Connectivity Android Auto dan Apple Carplay, serta Digital Driver Display 8 inci.

BACA JUGA:Tawarkan Program Bunga 0,66%, Astra Financial Optimis Lampaui Lebih dari Rp 2 T di GIIAS 2023

Untuk sistem audio mempergunakan sistem audio dynamic sound Yamaha Premium yang bisa diseting melalui tampilan menu pada layar monitor. Tak hanya menampilkan menu audio, layar Digital Driver Display 8 inci ini juga dilengkapi dengan indikator mulai dari latitude yang terkoneksi dengan GPS, Tilt Angel atau posisi kemiringan Mitsubishi XFORCE, Direction, Clock, Fuel Indicator dan suhu di dalam maupun luar kabin. 

Sumber: